News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

French Open 2022

Hasil French Open 2022: Bekuk Ganda India, Fajar/Rian Melaju Mulus ke Babak 16 Besar

Penulis: Niken Thalia
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hasil French Open 2022, Fajar/Rian melenggang ke babak selanjutnya setelah kalahkan ganda India - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat berlaga di babak 16 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, Tokyo, Jepang, Kamis (25/8/2022).

TRIBUNNEWS.COM - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil melaju ke babak selanjutnya alias 16 besar setelah mengalahkan wakil India, M.R. Arjun/Dhruv Kapila, Rabu (26/10/2022).

Mentas di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Fajar/Rian hanya butuh dua gim saja untuk memulangkan ganda India tersebut.

Skor yang diamankan oleh Fajar/Rian ketika berhadapan dengan Arjun/Kapila adalah 21-15 dan 21-16.

Baca juga: Hasil French Open 2022: Shesar Hiren Tumbangkan Lee Zii Jia Dua Gim Langsung

Jalannya Pertandingan

Pasangan India, Arjun/Kapila sangat bernafsu sejak awal laga untuk memimpin pertandingan.

Upaya mereka membuahkan hasil manis lantaran mampu unggul lebih dulu dari Fajar/Rian.

Akan tetapi juara Denmark Open 2022 ini segera merespons serangan tersebut dan membalik keadaan di angka 5-4.

Sempat memimpin, raihan skor Fajar/Rian sempat terkejar menjadi 7 sama.

Beruntung Fajar/Rian masih bisa mengatasi itu sehingga bisa menambah keunggulan hingga jeda interval dan mengantongi skor 11-7.

Fajar/Rian tak mengendurkan serangan selepas jeda interval.

Mereka terus mendulang banyak poin menjauhi raihan skor dari ganda India.

Sampai akhirnya gim pertama berhasil dimenangkan oleh Fajar/Rian dengan skor 21-15.

Berlanjut ke gim kedua, Fajar/Rian masih menunjukkan penampilan impresifnya.

Mereka terus memimpin pertandingan hingga jeda interval dengan torehan skor 11-6.

Selepas jeda interval, Fajar/Rian terus Fajar/Rian langsung menjauhi perolehan skor dari ganda India itu.

Meski pasangan India sempat mengejar, mereka tetap mampu menambah keunggulan.

Akan tetapi pada akhirnya Fajar/Rian lah yang berhasil mengamankan kemenangan dengan skor 21-16.

(Tribunnews.com/Niken)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini