News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Malaysia Open

Tanpa Pelatih Jelang Malaysia Open 2023, Lee Zii Jia Ngaku Tak Masalah

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tunggal putra Malaysia Lee Zii Jia mencoba memukul kok saat melawan tunggal Denmark, Viktor Axelsen pada semifinal Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (18/6/2022). Lee Zii Jia mengaku tak masalah dengan tidak adanya pelatih yang mendampinginya jelang Malaysia Open 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Pebulu tangkis Negeri Jiran, Lee Zii Jia, mengaku tak masalah dengan tidak adanya pelatih yang mendampinginya jelang Malaysia Open 2023.

Pada November 2022 lalu, Lee Zii Jia memutuskan untuk menjadi pebulu tangkis independen dengan meninggalkan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM).

Saat masih di BAM, Lee Zii Jia dilatih oleh pelatih asal Indonesia, Indra Wijaya.

Setelah berpisah dengan Indra Wijaya, Lee Zii Jia belum mendapatkan pelatih baru.

Padahal, Malaysia Open 2023 bakal berlangsung sebentar lagi.

Seperti yang diketahui, Malaysia Open 2023 bakal dihelat pada 10-15 Januari 2023 mendatang di Axiata Arena, Kuala Lumpur.

Tunggal putra Malaysia Lee Zii Jia memukul kok saat melawan tunggal Denmark, Viktor Axelsen pada semifinal Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (18/6/2022). Lee Zii Jia mengaku tak masalah dengan tidak adanya pelatih yang mendampinginya jelang Malaysia Open 2023.

Baca juga: Malaysia Open 2023: Ambisi Lee Zii Jia Rengkuh Trofi Juara Demi Patahkan Puasa Gelar

Tak Masalah

Dikutip dari New Strait Times, saat ini Zii Jia berlatih dengan rekannya, Liaw Daren, dalam mempersiapkan Malaysia Open 2023.

Meski tak didampingi pelatih, Zii Jia mengaku tak menjadikannya sebuah hambatan.

Yang terpenting, ia harus membuat penampilan yang konsisten dalam setiap pertandingan.

"Saat ini, saya memiliki Daren untuk membantu saya."

"Yang lebih penting adalah saya harus menemukan terobosan itu (dalam hal konsistensi bermain) sendiri.

"Saya belum bisa menemukan jawabannya (tentang konsistensi)."

"Saya bekerja keras untuk itu," kata Zii Jia.

Pilih Berlatih di Malaysia

Sejak hengkang dari BAM, banyak suporter yang menginginkannya berlatih bersama tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, di Dubai.

Namun, ia lebih memilih berlatih di Malaysia ketimbang di luar negeri.

"Kami mempersiapkan diri untuk jadwal yang sangat sibuk, jadi, saya rasa saya tidak punya waktu untuk bisa berlatih di luar negeri."

"Mungkin ketika ada banyak turnamen di Eropa misalnya, maka saya akan mempertimbangkan untuk pergi satu minggu lebih awal untuk berlatih di sana," tambah Zii Jia.

Sekilas informasi, Lee Zii Jia pertama kali tampil di Malaysia Open 2019.

Ketika itu, ia diturunkan sebagai tumpuan utama pengganti Lee Chong Wei.

Namun, ia belum bisa menampilan performa impresifnya dan sudah gugur di babak pertama.

Baca juga: Target Lee Zii Jia di Malaysia Open 2023, Ingin Kunci Gelar Juara di Hadapan Suporter Sendiri

Raihan Lee Zii Jia di Malaysia Open

Malaysia Open 2022 - 16 besar

Malaysia Open 2021 (dibatalkan)

Malaysia Open 2020 (dibatalkan)

Malaysia Open 2019 - 32 besar

(Tribunnews.com/Isnaini Nurdianti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini