TRIBUNNEWS.COM - Update klasemen final four Proliga 2023 Semarang yang pada hari pertama merampungkan dua pertandingan, Kamis (2/3/2023) malam WIB.
Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia melewatkan peluang untuk menduduki puncak klasemen sektor putri setelah menelan kekalahan dari Jakarta BIN.
Sedangkan Jakarta Bhayangkara Presisi yang diperkuat Rendy Tamamilang, berhasil meraih kemenangan perdana di final four Proliga 2023.
Meski demikian, skuad asuhan Reidel Toiran belum beranjak dari posisi tiga klasemen final four Proliga 2023 sektor putra.
Baca juga: Hasil Proliga 2023 Putri: Didukung Penuh Suporter, Jakarta BIN Berhasil Menang 3-2
Berlangsung di GOR Jatidiri, Semarang, Jakarta Bhayangkara Presisi tundukkan Surabaya BIN Samator lewat skor mutlak 3-0 (25-21, 25-22, 25-19).
Bagi Bhayangkara Presisi, kemenangan ini menjadi yang pertama dalam Final Four. Sebelumnya, pada seri pertama, mereka menelan dua kali kekalahan.
Dua kekalahan tersebut terjadi kala mereka menghadapi Jakarta STIN BIN dan Jakarta LavAni Allo Bank. Kedua kekalahan ini sama-sama dengan skor 2-3.
Kini Rendy Tamamilang dan kolega menduduki posisi tiga klasemen final four Proliga 2023. Skuad asuhan Toiran Reidel ini mengemas 5 poin hasil dari tiga pertandingan.
Sedangkan dari sektor putri, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia menelan kekalahan atas Jakarta BIN dengan skor 3-2 (25-18, 23-25, 25-20, 21-25, 15-13).
Ini menjadi kemenangan perdana Ratri Wulandari pada babak empat besar. Hasil ini membuat Jakarta BIN belum beranjak dari posisi juru kunci klasemen.
Meski demikian, asa untuk lolos ke grand final masih terbuka lebar.
Sebaliknya, bagi Gresik Petrokimia, mereka melewatkan kans untuk mengambil alih posisi puncak klasemen sektor putri yang diduduki Bandung BJB Tandamata.
Hanny Budiarti dkk membukukan lima poin, unggul satu angka dari Bandung BJB Tandamata.
Alasan Wilda Nurfadhilah cs menghuni posisi satu karena unggul jumlah kemenangan, yakni 2 berbanding 1 milik Gresik Petrokimia.