News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

SEA Games 2023

Timnas Voli Putra Indonesia Berpotensi Ukir Kisah Sensasional di SEA Games 2023 seperti 4 Tahun Lalu

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Timnas Bola Voli Putra Indonesia SEA Games 2019

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia yang turun di cabang olahraga voli indoor putra SEA Games 2023 ditargetkan meraih keping medali emas.

Namun ada satu rekor yang dimiliki Timnas voli putra Indonesia yang bisa kembali tercipta pada SEA Games 2023 Kamboja.

Timnas voli putra Indonesia pernah mengukir prestasi meraih gelar juara dengan membukukan catatan impresif. Rivan Nurmulki cs mengukir unbeaten saat meraih keping medali emas di SEA Games 2019.

Hebatnya lagi, gelar juara tersebut diraih Timnas voli putra Indonesia dengan menyapu semua pertandingan dengan skor serupa yakni 3-0.

Baca juga: 3 Faktor Timnas Voli Putra Indonesia Bakal Kesulitan Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2023

Medali emas yang diraih Dimas Saputra cs saat itu sekaligus mengakhiri penantian tim voli Indonesia yang terakhir kali menjadi juara ialah edisi 2009.

Sepanjang SEA Games 2019, timnas voli putra Indonesia selalu mengakhiri pertandingan dengan skor 3-0. Itu artinya, timnas voli putra Indonesia tidak pernah kecolongan satu set pun dari lawan-lawan mereka.

Catatan apik itu dimulai pada laga pertama di babak penyisihan Grup B melawan Vietnam. Pada laga tersebut, Rivan Nurmulki cs menang 3-0 (25-20, 25-22, 25-21).

Selanjutnya, Indonesia menang atas Kamboja (25-20, 25-17, 35-33), dan Filipina (25-23, 32-30, 25-20). Dengan hasil tersebut, Indonesia lolos ke semifinal dengan status sebagai juara Grup B.

Di babak semifinal, Indonesia bertemu runner-up Grup A, Myanmar, dan menang dengan skor 3-0 ((25-19, 25-23, 25-15). Di partai puncak, Indonesia kembali bertemu Filipina.

Rivan Nurmulki saat membela Surabaya BIN Samator di pentas Proliga 2023. (Instagram @rivannurmulki)

Lagi-lagi, Indonesia kembali mempermalukan Filipina di depan pendukung sendiri dengan skor yang sama, 3-0. Dengan hasil ini juga, Indonesia menjadi negara yang paling berprestasi di cabor voli putra.

Sejak 1977, timnas voli putra Indonesia telah mengantongi 10 medali emas, tujuh perak, dan dua perunggu. 

Keping medali emas kembali dipertahankan Timnas voli putra Indonesia saat SEA Games 2021 di Vietnam. Sayangnya, rekor straight kemenangan 3-0 tidak bisa diukir oleh skuad asuhan Jeff Jiang Jie tersebut.

Mereka kehilangan satu set saat mengalahkan Kamboja di babak semifinal dengan skor 3-1.

Artinya, SEA Games 2023 bisa menjadi momentum bagi Fahry Septian Putratama dkk untuk menorehkan dua rekor sama seperti edisi 2019 alias empat tahun silam.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini