News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

MotoGP

Jadwal Race MotoGP Spanyol 2023: Quartararo Tabuh Genderang Perang, Siap Gas Pol di Kualifikasi

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pebalap Monster Energy Yamaha asal Prancis, Fabio Quartararo membawa motornya melewati tikungan saat balapan. Simak jadwal MotoGP Spanyol 2023 dan ambisi Quartararo naik podium, akui siap tampil gas pol mulai dari babak Kualifikasi.

TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal race MotoGP Spanyol 2023 dan ambisi Fabio Quartararo yang siap gaspol sejak babak kualfikasi.

Race MotoGP Spanyol 2023 akan berlangsung di Sirkuit Jerez, pada Minggu (1/5/2023) mendatang.

Keseruan race MotoGP Spanyol 2023 dijadwalkan mulai pukul 20.00 WIB.

Perjuangan Fabio Quartararo di race MotoGP Spanyol 2023 tayang secara live Trans 7 dan streaming  Vision Plus.

Baca juga: MotoGP 2023 - Akibat Motor Yamaha Makin Ketinggalan, Quartararo Belum Pasang Target Juara Dunia

AUSTIN, TEXAS - APRIL 16: Fabio Quartararo dari Prancis dan Monster Energy Yamaha MotoGP Team merayakan podium ketiga selama MotoGP Amerika - Balapan pada 16 April 2023 di Austin, Texas. (MIRCO LAZZARI GP / GETTY IMAGES AMERIKA UTARA / GETTY IMAGES VIA AFP)

Berikut Jadwal Race MotoGP Spanyol 2023

  • Minggu, 1 Mei 2023

Pukul 17.00 WIB - Moto3

Pukul 18.15 WIB - Moto2

Pukul 20.00 WIB - MotoGP

Tabuh Genderang Perang

Pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo siap menabuh genderang perang di seri keempat MotoGP Spanyol 2023.

Fabio Quartararo ingin kembali naik podium setelah balapan terakhir mengamankan posisi ketiga.

Ia mampu finish posisi ketiga di MotoGP Amerika 2023 pekan lalu.

Kesuksesan itu membuat Quartararo termotivasi ingin melanjutkannya di Sirkuit Jerez.

Sebab Quartararo pada dua seri awal MotoGP 2023 musim ini gagal menemukan peforma terbaiknya.

Rinciannya, pembalap berjuluk El Diablo itu hanya finish urutan 8 di seri pembuka MotoGP Portugal 2023.

Selanjutnya pada MotoGP Argentina 2023, El Diablo memperbaiki capaiannya dengan finish peringkat 7.

Atas hasil 3 balapan tersebut, Quartararo tercecer posisi 7 klasemen MotoGP 2023 dengan 34 poin.

Pria asal Prancis ini menegaskan siap tancap gas dari babak Kualifikasi MotoGP Spanyol 2023.

"Sebelumnya (Austin) kami memiliki kecepatan yang hebat dan senang naik podium," buka Fabio Quartararo dikutip dari laman Corsedimoto.

"Kami sekarang ingin melakukannya untuk banyak balapan lain dan ini bisa menjadi kesempatan yang tepat," tambahnya.

"Kami banyak berkendara di trek ini, saya sangat menyukainya. Di Moto3 dan MotoGP saya selalu cepat di sini. Anda hanya perlu berkonsentrasi dan berusaha melakukannya dengan baik di babak kualifikasi," tegas Quartararo.

Mengutip statistik laman MotoGP, Quartararo memiliki sejarah yang baik di Sirkuit Jerez. 

Buktinya Quartararo menang di sana dua kali pada tahun 2020, kemudian pada tahun berikutnya dia memimpin balapan dengan kondisi tangan yang cedera.

Terakhir pada 2022, dia finis kedua di belakang Francesco Bagnaia.

Berdasarkan hal tersebut, menarik dinantikan bagaimana perjuangan Quartararo di Race MotoGP Spanyol 2023 nanti.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini