TRIBUNNEWS.COM - Live score hasil China Open 2023 babak 32 besar dapat dipantau di sini mulai jam 08.00 WIB, Rabu (6/9/2023).
Ganda putra senior Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menjadi salah satu wakil Indonesia yang bertanding hari ini.
Pasangan yang akrab disapa The Daddies itu akan menantang ganda putra andalan Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.
Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae bisa saja menjadi penjegal langkah The Daddies, mengingat prestasi menawan baru saja mereka ukir yakni gelar juara Kejuaraan Dunia BWF 2023.
Baca juga: Jadwal Badminton China Open 2023 Hari Ini: 8 Wakil Indonesia Main Termasuk The Daddies, Live MNC TV
Ya, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae memang lagi gacor-gacornya, gelar juara Kejuaraan Dunia BWF dan Australia Open 2023 adalah buktinya.
Tentu, patut dinantikan duel sengit antara The Daddies vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae di 32 besar China Open 2023 hari ini.
Link Live Score China Open 2023
Jadwal China Open 2023 Hari Ini
Rabu (6/9/2023) Mulai Pukul 08.00 WIB
- Lapangan 1
Match 2 - Putri Kusuma Wardani vs Akane Yamaguchu [2/Jepang]
Match 7 - Kanta Tsuneyama [Jepang] vs Anthony Sinisuka Ginting
Match 10 - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae [6/Korea Selatan]
- Lapangan 2
Match 4 - Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty [2/India]
Match 6 - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai [8/Thailand]
Match 11 - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet [Hongkong]
- Lapangan 3
Match 7 - Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Ayato Endo/Yuta Takei [Jepang]
Match 13 - Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing [Malaysia]
Baca juga: Hasil Lengkap China Open 2023 Hari Ini: Fajar/Rian Angkat Koper, Jojo & 3 Ganda Campuran Melaju
The Daddies Dibayangi Rekor Pertemuan Buruk
Jelang bersua Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae, The Daddies dibayangi oleg rekor pertemuan yang kurang apik.
Dalam enam kali pertemuan, The Daddies hanya mampu meraih dua kemenangan.
Di pertemuan terakhirnya yakni Kejuaraan Dunia BWF 2023, The Daddies kalah dua set langsung dengan skor 19-21 dan 17-21.
Selain itu, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae juga tengah berada di ranking dunia terbaiknya, tentu hal tersebut menjadi motivasi tersendiri bagi mereka.
Diketahui, saat ini Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae menghuni ranking empat dunia, sedangkan The Daddies berada di posisi 10.
Meski begitu, The Daddies tetap memiliki kans untuk bisa mengalahkan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.
The Daddies diharapkan bisa membayar kegagalannya di Kejuaraan Dunia BWF 2023 yang hanya mampu finish di babak perempat final.
Head to Head
- Kejuaraan Dunia BWF 2023: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (19-21 dan 17-21)
- Japan Open 2023: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (12-21, 21-10, 21-19)
- Malaysia Open 2023: Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan vs Kang Min Hyuk-Seo Seung Jae (13-21, 21-19, 11-21)
- Japan Open 2022: Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan vs Kang Min Hyuk-Seo Seung Jae (21-15, 22-20)
- Indonesia Masters 2022: Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan vs Kang Min Hyuk-Seo Seung Jae (19-21, 21-18, 19-21)
- Korea Open 2022: Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan vs Kang Min Hyuk-Seo Seung Jae (16-21, 21-17, 9-21)
(Tribunnews.com/Isnaini)