News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Voli

Update Klasemen Liga Voli Korea seusai Tim Megawati Kalah: Red Sparks Urutan 4, Runner-up Ambyar

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Selebrasi pemain Jung Kwan Jang Red Sparks bersama Megawati Hangestri di kompetisi Liga Voli Korea Selatan Putri atau V-League Women 2023/2024. Inilah update klasemen Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024 setelah Megawati Hangestri gagal meraih kemenangan bersama Red Sparks.

TRIBUNNEWS.COM - Inilah update klasemen Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024 setelah Megawati Hangestri gagal meraih kemenangan bersama Red Sparks.

Diketahui, Red Sparks gagal meraih kemenangan kala bersua Korea Expressway Hi-Pass, Kamis (2/11/2023).

Berlangsung di Daejeon Chungmu Gymnasium, Red Sparks kalah telak dengan skor 0-3 (21-25, 22-25, 20-25).

Baca juga: Hasil Liga Voli Korea Putri: Megawati Off-day, Red Sparks Kalah dan Batal Runner-up Klasemen

Dengan kekalahan yang diraihnya, Megawati cs kini menghuni posisi empat klasemen Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024.

Red Sparks berada di urutan empat dengan mengemas delapan poin, dalam lima laga yang telah dijalani, Megawati cs kalah dua kali.

Sebelumnya, hasil minor diraih Red Sparks setelah takluk dari GS Caltex KIXX 3-0, Jumat (20/10/2023) lalu.

Praktis, harapan untuk naik ke posisi dua klasemen pun ambyar.

Ya, sejatinya Red Sparks berpeluang menempati runner-up klasemen jika bisa merebut kemenangan dari Hi-Pass.

Sementara itu, Megawati sejauh ini masih menduduki lima besar dalam daftar top skor dengan raihan 113 poin.

Klasemen Liga Voli Korea Selatan Putri 

1. Pink Spiders - 12 Poin

2. Hyundai Hillstate - 10 Poin

3. GS Caltex KIXX - 8 Poin

4. Red Sparks - 8 Poin

5. IBK Altos - 5 Poin 

6. Korea Expressway Hi-Pass - 5 Poin

7. AI Peppers Savings Bank - 3 Poin

Daftar Top Skor Liga Voli Korea Selatan Putri

1. Brittany Abercrombie (Hwaseong IBK Altos): 143 poin 

2. Vanja Bukilic (Gimcheon Korea Expressway Corporation Hi-Pass): 130 poin

3. Yasmine Bedart-Ghani (Gwangju AI Peppers Savings Bank): 125 poin 

4. Gyselle Silva (GS Caltex Seoul KIXX): 122 Poin 

5. Megawati Hangestri Pertiwi (Daejeon JungKwanJang Red Sparks): 113 poin

6. Jelena Mladenovic (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders): 110 Poin

7. Kim Yeon-koung (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders): 102 Poin

8. Laetitia Moma Bassoko (Suwon Hyundai Engineering & Construction Hillstate): 101 poin

Jalannya Pertandingan Red Sparks vs Hi-Pass

Red Sparks mengawali pertandingan dengan baik. Tim tuan rumah mendapatkan poin pembuka melalui spike lurus yang dilepaskan Megawati Hangestri.

Hi Pass membuat kejutan dengan mendapatkan tiga poin beruntun, termasuk kesalahan komunikasi antara Giovanna Milana dengan libero Red Sparks. Korea Expressway Hi-Pass memimpin 1-4.

Tertinggal tiga poin membuat Red Sparks mengambil time-out. Pelatih Ko Hee-jin melihat ada yang tak berjalan dalam skema permainan Megawati Hangestri, baik itu dari segi received dan finishing.

Faktanya time-out yang diambil Red Sparks tak berbuah manis untuk menghentikan momentum tim tamu. Hi Pass menjauh di kedudukan 1-5.

Vanja Bukilic menjadi momok bagi pertahanan Red Sparks. Baik dari servis maupun spike, opposite asal Serbia ini berhasil menciptakan poin.

Selebrasi pemain Jung Kwan Jang Red Sparks bersama Megawati Hangestri di Liga Voli Korea Selatan Wanita musim 2023/2024. (Instagram @red__sparks)

Red Sparks kembali mengambil time-out kedua di kedudukan 2-10. Megawati Hangestri dan kolega tertinggal 8 poin dari tim tamu.

Giovanna Milana menghasilkan poin perdana pada pertandingan kali ini melalui spike tajam yang mengubah papan skor menjadi 5-11.

Giovanna Milana kembali menjadi protagonis berhasil menghentikan back attack dari Bukilic.

Sukses Red Sparks menipiskan kedudukan menjadi 7-11 membuat pelatih Hi Pass mengambil time-out. Gap yang awalnya 8 kini menjadi poin saja.

Time-out yang diambil sang juara bertahan terbukti ampuh. Momentum Red Sparks meraih poin pun terhenti. Sebaliknya, tim tamu mampu kembali memperlebar gap poin menjadi enam.

Monster block dilakukan Megawati Hangestri untuk spike yang dilepaskan Bukilic. Meski demikian kesenjangan poin masih terlalu jauh, skor 10-17.

Hi Pass berhasil mengambil keunggulan set pertama setelah menjungkalkan Park Hye-min dan kawan kawan di kedudukan 21-25.

Red Sparks belum bisa lepas dari tekanan permainan Hi Pass. Tim tamu bahkan berhasil tancap gas memimpin dengan kedudukan 1-4.

Giovanna Milana yang pada babak pertama menjadi pendulang poin terbanyak (8), mencoba menjadi pembeda di set kedua. Pippe attack dari pevoli Amerika Serikat ini mengubah kedudukan menjadi 2-4.

Bukilic dan kolega semakin nyaman dengan keunggulannya karena memimpin lima poin, skor 5-10.

Megawati yang terisolir karena beberapa spikenya berhasil dipatahkan, mulai unjuk taji di pertengahan babak kedua. Skor 10-13 untuk keunggulan Korea Expressway Hi Pass.

Intensitas pertandingan meninggi setelah papan skor menunjukkan angka imbang 14-14.

Dua poin beruntun dihasilkan Megawati berhasil menipiskan ketertinggalan menjadi 17-19. Red Sparks kembali terkapar di set kedua setelah HI Pass memetik keunggulan 22-25.

Pada set ketiga, Hi Pass memetik kemenangan 20-25.

(Tribunnews.com/Isnaini/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini