News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

BWF World Tour

Hasil Drawing Guwahati Masters 2023: Marcus/Rayhan Tantang Wakil Taiwan, Gelar Juara Target Utama

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Marcus Fernaldi Gideon dan Muhammad Rayhan Nur Fadillah, usai berlatih di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (3/11/2023). Hasil drawing turnamen badminton Guwahati Masters 2023 yang bakal berlangsung pada 5-10 Desember mendatang. Marcus/Rayhan akan melawan wakil Taiwan. (Tribunnews/Alfarizy)

TRIBUNNEWS.COM - Inilah hasil drawing turnamen badminton Guwahati Masters 2023 yang bakal berlangsung pada 5-10 Desember mendatang.

Diketahui, Indonesia menurunkan 22 wakil di Guwahati Masters 2023, terdiri dari tiga pemain di babak utama, dua kualifikasi, dan tiga cadangan.

Rekan duet anyar ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Muhammad Rayhan Nur Fadillah, menjadi salah satu pasangan yang bakal beraksi di turnamen BWF World Tour Super 100 tersebut.

Dari hasil drawing yang telah dirilis dalam laman resmi BWF, diketahui bahwa Marcus/Rayhan akan berhadapan dengan wakil Taiwan, Chiang Chien-Wei/Wu Hsuan-Yi, di babak 32 besar Guwahati Masters 2023.

Menjadi satu-satunya wakil ganda putra Indonesia yang beraksi di Guwahati Masters 2023, Marcus/Rayhan pun mematok target tinggi dengan raihan gelar juara.

Baca juga: Jadwal Badminton Japan Masters 2023 Hari Ini: Kevin/Rahmat Main, Chico Aura vs Viktor Axelsen

Marcus Fernaldi Gideon dan Muhammad Rayhan Nur Fadillah, usai berlatih di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (3/11/2023). Hasil drawing turnamen badminton Guwahati Masters 2023 yang bakal berlangsung pada 5-10 Desember mendatang. Marcus/Rayhan akan melawan wakil Taiwan. ((Tribunnews/Alfarizy))

Diwartakan Tribunnews sebelumnya, Marcus menyampaikan harapannya agar bisa maksimal saat melakoni Guwahati Masters 2023.

"Kami tiga minggu lagi rencananya berangkat (ke India), mudah-mudahan bisa maksimal di sana," kata Marcus saat ditemui di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (3/11/2023).

"Hasilnya juga semoga bisa jadi juara di sana. Pasti targetnya ingin menjadi juara," sambungnya.

Lebih lanjut, Marcus menilai jika ia dan Rayhan tak mengalami kendala soal kekompakan.

Sudah sering latihan bersama, Marcus mengaku sudah terbiasa berpasangan dengan Rayhan.

Marcus/Rayhan mengaku sudah terbiasa karena kerap berlatih bersama.

"Ya latihan, kan, sudah lama bareng-bareng juga. Sebenarnya sering putar (pasangan), seperti tadi saat latihan juga partnernya ganti-ganti. Pasti sudah biasa, lah," ucap Marcus.

Sementara itu, Rayhan yang merupakan junior Marcus juga tak ingin menyia-nyiakan kesempatan berduet dengan mantan ganda putra ranking satu dunia itu.

"Pasti maksimalin kemampuan kami, sudah dikasih kesempatan buat pertandingan, tunjukin sebisa mungkin yang terbaik," kata Rayhan.

Diketahui, Guwahati Masters 2023 bukanlah panggung debut Marcus/Rayhan.

Sebelum melakoni Guwahati Masters 2023, Marcus/Rayhan akan menjalani debut di Syed Modi India International 2023 (Super 300) yang bergulir pada 28 November sampai 3 Desember mendatang.

Baca juga: Ester Nurumi Gagal ke Final, Korea Masters 2023 Masih Angker bagi Tim Badminton Indonesia

Hasil Drawing Wakil Indonesia di Guwahati Masters 2023

Tunggal Putra

Alwi Farhan vs Yang Yang (Taiwan)

Ikhsan Leonardo Rumbay vs bye

Krishna Adi Nugraha vs pemenang Q5

Yohanes Saut Marcellyno vs Abhishek Yeligar (India)

Alvi Wijaya vs Kevin Arokia Walter (Amerika Serikat)

Jason Christ Alexander vs Saneeth Dayanand Shimoga (India) - Kualifikasi

Tunggal Putri

Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Tiffany Ho (Amerika Serikat)

Komang Ayu Cahya Dewi vs Anupama Upadhyaya (India)

Stephanie Widjaja vs Unnati Hooda (India)

Bilqis Prasista vs Isharani Baruah (India) - Kualifikasi

Tasya Farahnailah vs Fadilah Shamika Mohamed Rafi (Uganda) - Kualifikasi

Ganda Putra

Marcus Fernaldi Gideon/Muhammad Rayhan Nur Fadillah vs Chiang Chien-Wei/Wu Hsuan-Yi (Taiwan)

Ganda Putri

Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari vs Arul Bala Radhakrishnan/Varshini Viswanath Sri (India)

Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum vs Sri Sai Sravya Lakkamraju/Anagha Aravinda Pai (India)

Ganda Campuran

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Nithin H.V/Ridhi Kaur Toor (India) 

Adnan Maulana/Nita Violina Marwah vs Chayanit Joshi/Kavya Gupta (India) 

Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata vs Mads Vestergaard/Christine Busch (Denmark)

Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow vs Kuswanto /Sreeyuktha Sreejith Parol (Uni Emirat Arab)

Rafli Ramanda/Indah Cahya Sari Jamil vs Bharathsanjai S/Rashmi Ganesh (India) - Kualifikasi

(Tribunnews.com/Isnaini/Alfarizy AF)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini