News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Partisipasi Melonjak, Peserta Energen Champion SAC Indonesia 2023 di Jateng Meningkat Dua Kali Lipat

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Partisipasi peserta Energen Champion SAC Indonesia 2023 terus meningkat di berbagai daerah, kualifikasi Jawa Tengah bahkan meningkat dua kali lipat.

TRIBUNNEWS.COM - Partisipasi peserta Energen Champion SAC Indonesia 2023 terus meningkat di berbagai daerah, termasuk di Central Java Qualifiers atau kualifikasi Jawa Tengah.

Ketua Pengprov Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Jateng, Rumini, mengatakan jika peningkatannya sampai dua kali lipat dibanding tahun lalu.

"Alhamdulillah peserta tahun ini meningkat dua kali lipatnya,” kata Rumini saat membuka Energen Champion SAC Indonesia 2023-Central Java Qualifiers di Stadion Tri Lomba Juang, Semarang, Jawa Tengah, Jumat (24/11/2023).

Meskipun Yogyakarta tahun ini masuk dalam Central Java Qualifiers, Rumini melihat antusiasme peserta dari Jawa Tengah sangat luar biasa, termasuk dari kota maupun kabupaten Semarang.

“Sosiasialisasi SAC tahun ini makin meluas dan benar-benar tersebar. Sehingga, anak-anak sudah dari jauh bersiap-siap,” kata Rumini.

Rumini menyebut peningkatan peserta ini sebagai hal positif untuk pengembangan olahraga atletik di Jateng.

Baca juga: Energen Champion SAC Indonesia 2023 Kualifikasi Jakarta & Banten Diwarnai Pecah Rekor Lari 100 Meter

Partisipasi peserta Energen Champion SAC Indonesia 2023 terus meningkat di berbagai daerah, kualifikasi Jawa Tengah bahkan meningkat dua kali lipat. (SAC Indonesia)

Tercatat ada 4.168 pelajar menjadi peserta Energen Champion SAC Indonesia 2023-Central Java Qualifiers. Jumlah itu meningkat dari tahun lalu yang hanya 2.800 peserta.

Sebanyak 4.168 pelajar itu datang dari 392 sekolah yang tersebar dari wilayah Jawa Tengah dan Yogyakarta.

Peserta SD mencapai 2500 pelajar, sementara peserta SMP berjumlah lebih dari 700 pelajar, sedangkan peserta SMA mencapai 900 pelajar.

Rumini menambahkan, sejak pertama kali digelar tahun lalu, SAC sudah memiliki tempat tersendiri di hati guru, pelatih, dan pelajar di Jateng. Apalagi, olahraga atletik memang sangat diminati oleh Jateng. 

Menurut Rumini, sebenarnya kejuaraan-kejuaraan pelajar di Jateng memang aktif. Salah satunya yang baru saja digelar di Kendal.

“Sehingga ketika ada SAC, mereka melihat ini puncaknya. Sekolah-sekolah pun antusias dan totalitas,” ujar Rumini.

PASI Jateng juga memanfaatkan Energen Champion SAC Indonesia 2023-Central Java Qualifiers sebagai persiapan event pelajar yang akan mereka gelar ke depannya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang Dr. Bambang Pramusinto berharap lewat Energen Champion SAC Indonesia 2023-Central Java Qualifiers bisa ditemukan bibit atletik di Jateng, terlebih lagi dari Kota Semarang.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini