TRIBUNNEWS.COM - Di tengah geliat Malaysia Open 2024, pebulu tangkis tunggal putra Denmark Viktor Axelsen mengungkap sosok di balik kesuksesannya.
Ya, saat ini Axelsen tengah berjuang di Malaysia Open 2024 dan akan melakoni babak 16 besar melawan wakil Hong Kong, Lee Cheuk Yiu, Kamis (11/1/2024).
Tampil di Malaysia Open 2024, Axelsen pun masuk dalam daftar bursa juara.
Hal tersebut berkaca dari penforma konsisten yang terus ia tunjukkan dalam beberapa tahun terakhir.
Di musim lalu, Axelsen berhasil menjadi tunggal putra dengan gelar BWF World Tour terbanyak.
Sebelum itu, Axelsen juga berhasil meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.
Bahkan hingga saat ini, Axelsen masih sulit dikalahkan dan kokoh sebagai penghuni ranking satu dunia.
Baca juga: Bakal Lebih Berat Tahun Ini, Viktor Axelsen Bukan Juara Bertahan Terkuat Lagi di Malaysia Open 2024
Selain faktor tenis di dalam lapangan, pastinya ada faktor lain yang membuat Axelsen bisa mendominasi sektor tunggal putra.
Dikutip dari The Star, Axelsen lantas mengaku bahwa ia mempunyai sosok berjasa di balik kesuksesannya.
Axelsen mengungkap bahwa dirinya bisa berada di posisi saat ini berkat persaingan dengan para legenda bulu tangis dunia saat dirinya masih muda.
Sebut saja Lee Chong Wei (Malaysia), Lin Dan (China), dan Chen Long (China).
Baca juga: Jadwal Badminton Malaysia Open 2024 Hari Ini: Ginting hingga The Daddies Tampil, Live iNews TV
Sayangnya, Axelsen tak menyebut nama legenda tunggal putra Indonesia, Taufik Hidayat.
Padahal jika menilik data BWF, Axelsen sempat beberapa kali bertemu dengan Taufik yang merupakan peraih medali emas Olimpiade 2004 Athena.
"Saya sangat beruntung muncul di saat ada banyak legenda bulutangkis."