TRIBUNNEWS.COM - Marc Marque menerangkan selama mentas di tes MotoGP Valencia bulan November 2023 belum jadi performa terbaiknya selama menunggangi motor Ducati.
Kakak Alex Marquez masih ingin tahu bagaimana dirinya bisa melesat cepat bersama Desmosedici milik Ducati. Maka dari itu Marquez menyimpan tenaga untuk menunjukkan performa apiknya di Sirkuit Sepang.
Dia menerangkan selama mengarungi tes Valencia hanya bisa melakukan 50 putaran. Namun, upaya itu sudah cukup menawan mengingat baru pertama kali debut dengan motor ducati.
Juara dunia delapan kali juga senang dengan motor Ducati yang membuat dia tidak gampang tersungkur ke gravel seperti saat menunggangi motor Honda.
Pria kelahiran 1993 itu berkendara dengan bersih dan rapi. Itu alasan mengapa Marquez bisa menjinakkan GP23 milik ducati.
Kekasih Gemma Pinto menerangkan bahwa selama tes Valencia dia belum menunjukkan aksinya secara agresif.
Dia masih penasaran dengan motor Ducati, sehingga ia tak sabat untuk mengikuti tes di Sirkuit Sepang, Malaysia.
"Saya hanya mampu melakukan 50 lap dengan motor baru tapi saya merasa baik-baik saja. Saya berkendara dengan bersih, saya belum dalam posisi agresif di Valencia," jelas Marquez.
"Saya penasaran, saya mempunyai tekad yang besar untuk mengikuti tes di Malaysia dan melakukan banyak putaran," katanya menambahkan dilansir Crash.
"Saya seperti anak kecil yang memakai sepatu baru, itulah yang mereka katakan di Spanyol!"
Soal ekspektasi publik, Marquez digadang-gadang jadi kandidat kuat untuk keluar sebagai juara dunia MotoGP 2024.
Namun, belum ada target tertentu yang ditetapkan oleh Marquez sejauh ini.
Baca juga: Livery Motor Ducati di MotoGP 2024 - Kuda Besi Pecco Bagnaia & Enea Bastianini Lebih Merah Menyala
Dia hanya ingin mengenal motor lebih dulu agar bisa kembali menikmati sensasi balapan.
Maklum, setelah melewati masa-masa sulit bersama Honda sekira 3-4 tahun terakhir, Marquez bak kehilangan ambisi.
Saat ini, di bayangan Marquez untuk menang balapan cukup sulit. Itu dikarenakan dia sudah cukup lama tidak menang.
"Bagaimana jika saya mengincar Kejuaraan Dunia? Saya baru saja melewati tahun-tahun yang sulit dan saya sudah lama tidak menang," paparnya.
"Saya lebih suka membuat basis secara perlahan, lalu kita lihat apa yang akan kita dapatkan. Tetapi hari ini saya tidak dapat memiliki tujuan yang jelas."
Soal rivalitasnya dengan rider Ducati lainnya, Marquez mengaku kalau saat ini dia tengah menyusun rencana untuk mengalahkan Pecco Bagnaia maupun Jorge Martin.
Karena menurut Marquez, ketika rider memiki tim baru, tentu akan mengincar pembalap senior di tim tersebut.
Dalam kasus ini, Bagnaia dan Martin adalah yang terbaik di tim Ducati saat ini. Karena itu Marquez ingin belajar banyak hal dari keduanya.
"Logikanya, ketika pebalap baru tiba di Honda, mereka 'mengincar' saya,” kata Marquez.
"Sekarang saya akan melakukan hal yang sama terhadap Bagnaia dan Martin yang merupakan dua pemain terkuat dan membuat perbedaan."
"Saya harus belajar banyak hal dari mereka berdua untuk memahami cara mengendarai motor ini," tukasnya.
Jadwal Tes Pramusim MotoGP 2024
- Sepang Shakedown MotoGP Tes: 1-3 Februari 2024
- Tes Sepang MotoGP: 6-8 Februari 2024
- Tes Qatar MotoGP: 19-20 Februari 2024
Jadwal MotoGP 2024 Lengkap
1. MotoGP Qatar 2024: 8-10 Maret 2024
2. MotoGP Portugal 2024: 22-24 Maret 2024
3. MotoGP Argentina 2024: 5-7 April 2024
4. MotoGP Amerika 2024: 12-14 April 2024
5. MotoGP Spanyol 2024: 26-28 April 2024
6. MotoGP Prancis 2024: 10-12 Mei 2024
7. MotoGP Catalunya 2024: 24-26 Mei 2024
8. MotoGP Italia 2024: 31 Mei-2 Juni 2024
9. MotoGP Kazakhstan 2024: 14-16 Juni 2024
10. MotoGP Belanda 2024: 28-30 Juni 2024
11. MotoGP Jerman 2024: 5-7 Juli 2023
12. MotoGP Inggris 2024: 2-4 Agustus 2024
13. MotoGP Austria 2024: 16-18 Agustus 2024
14. MotoGP Aragon 2024: 30 Agustus-1 September 2024
15. MotoGP San Marino 2024: 6-8 September 2024
16. MotoGP India 2024: 20-22 September 2024
17. MotoGP Mandalika 2024: 27-29 September 2024
18. MotoGP Jepang 2024: 4-6 Oktober 2024
19. MotoGP Australia 2024: 18-20 Oktober 2024
20. MotoGP Thailand 2024: 25-27 Oktober 2024
21. MotoGP Malaysia 2024: 1-3 November 2024
22. MotoGP Valencia 2024: 15-17 November 2024
Note:
- MotoGP India dan Portugal Menunggu keputusan kontrak
- MotoGP Kazakhstan menunggu kontrak dan hasil homologasi
Line-up Resmi MotoGP 2024
Ducati Lenovo
- Francesco 'Pecco' Bagnaia
- Enea Bastianini
Pramac Ducati
- Jorge Martin
- Franco Morbidelli
Gresini Ducati
- Alex Marquez
- Marc Marquez
Mooney VR46 Ducati
- Marco Bezzecchi
- Fabio Di Giannantonio
Aprilia Racing
- Aleix Espargaro
- Maverick Vinales
Aprilia Trackhouse Racing
- Miguel Oliveira
- Raul Fernandez
Repsol Honda
- Luca Marini
- Joan Mir
LCR Honda
- Johann Zarco
- Takaaki Nakagami
Yamaha
- Fabio Quartararo
- Alex Rins
KTM Racing
- Brad Binder
- Jack Miller
KTM GASGAS
- Augusto Fernandez
- Pedro Acosta
(Tribunnews.com/Niken)