Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letnan Jenderal (Letjen) TNI Muhammad Saleh Mustafa membuka kejuaraan Taekwondo Panglima Kostrad Cup Tahun 2024 di Gelanggang Olahraga Ciracas, Jakarta Timur pada Kamis (9/5/2024).
Total Peserta dalam gelaran tersebut mencapai 2.904 atlet yang terdiri dari peserta umum 2.735 atlet dari 22 Provinsi dan 235 orang tim serta 169 atlet dari 54 Satuan TNI/Polri.
Dalam sambutannya, Saleh berharap ajang itu menjadi wahana menyiapkan bibit-bibit atlet Taekwondo yang handal, dan untuk memantapkan serta mengukur tingkat kemampuan para Taekwondoin.
Selain itu, ia juga berharap kejuaran itu menjadi tolok ukur dalam mengevaluasi pembinaan olahraga Taekwondo di Indonesia.
"Kejuaraan ini juga dapat dijadikan sebagai ajang silaturahmi antar pelatih, atlet hingga seluruh stakeholder yang berkecimpung di olahraga Taekwondo, diharapkan melalui kejuaraan ini akan tercipta generasi muda yang unggul, kuat dan berprestasi," kata Saleh dalam keterangan resmi Penerangan Kostrad pada Kamis (9/5/2024).
"Dalam falsafah Taekwondo mengajarkan kepada setiap Taekwondoin untuk selalu menjunjung tinggi pengorbanan, pengendalian diri, kebaikan, pengampunan dan cinta sesama manusia. Taekwondo juga menekankan penghormatan terhadap segala bentuk kehidupan," sambung dia.
Baca juga: Sepeda Buatan Indonesia, Terengganu Cycling Team Juara di Ajang Tour of Turkiye
Saleh mengaku mendukung kejuaraan Taekwondo itu karena adanya kesamaan nilai-nilai dasar antara falsafah Taekwondo dengan nilai-nilai patriotisme yang melekat pada jiwa generasi muda sebagai penerus cita-cita bangsa.
Salah juga berharap ajang itu melahirkan atlet-atlet taekwondo baru yang berbakat dan berprestasi tidak hanya di level nasional namun juga di level internasional.
Dengan demikian, lanjut dia, para atlet mampu membawa nama harum Indonesia di mata dunia serta mendorong tumbuh berkembangnya semangat patriotisme serta semangat pengabdian kepada Bangsa dan Negara Indonesia tercinta.
Saleh juga mengucapkan terima kasih kepada Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Kemenpora, Pemprov DKI Jakarta, NOC Indonesia, KONI, Taekwondo Indonesia, san semua pihak yang terlibat dan membantu kelancaran pelaksanaan kejuaraan ini.
Di pengujung sambutannya, Saleh berpesan kepada para peserta agar memanfaatkan ajang itu dengan sebaik-baiknya untuk dapat menjadikan diri kalian sebagai atlet-atlet handal dan berprestasi.
Ia juga berpesan agar mereka menjunjung tinggi sportivitas dan kejujuran tanpa harus mencari-cari kesalahan orang lain.
"Patuhi semua ketentuan dan aturan yang sudah disepakati dan biasakan tampil sebagai Taekwondoin yang cerdas, berani menerima kemenangan dan berani menerima kekalahan," kata dia.
Baca juga: Link Live Streaming Timnas U23 Indonesia vs Guinea, Perebutan Tiket Olimpiade, Jam 20.00 WIB di RCTI
Ketua Umum Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PBTI) Letjen TNI Richard T H Tampubolon menyaksikan penyematan sabuk hitam DAN V Kehormatan Kukkiwon kepada Saleh.
Selaku Ketua Umum PBTI ia mengucapkan selamat atas penganugerahan ini tersebut.
PBTI, kata dia, berharap akan mempererat sinergitas TNI, khususnya Kostrad dengan PBTI dalam mencetak atlet-atlet yang dapat mengharumkan Indonesia di dunia internasional.
"Penganugerahan sabuk kehormatan tersebut sebagai bentuk apresiasi PBTI dan semua masyarakat taekwondo Indonesia atas dukungan luar biasa kepada Pangkostrad Letjen TN Muhammad Saleh Mustafa dalam membangun dan memajukan Taekwondo di tanah air yang kita cintai ini," kata dia.
Ketua Panitia Pelaksana kejuaraan Taekwondo Panglima Kostrad Cup Tahun 2024, Kolonel Inf Maychel Asmi, P.S.C., S.E., M.Han., yang sehari-hari menjabat Asops Kaskostrad mengatajan kejuaraan Taekwondo Panglima Kostrad Cup Tahun 2024 akan berlangsung selama empat hari mulai tanggal 9 hingga 12 Mei 2024.