TRIBUNNEWS.COM - Suhu panas duel tinju dunia antara Tyson Fury dan Oleksandr Usyk yang digelar pekan ini sudah terasa sejak dini.
Menjelang hari pertandingan, kedua petinju beserta tim sudah menjejakkan kaki di Arab Saudi yang akan menjadi tuan rumah duel Fury vs Usyk.
Tensi panas pun langsung tersaji saat staf dan tim dari Tyson Fury dan Oleksandr Usyk berada di tempat yang sama.
Sebagaimana biasanya, Tyson Fury didampingi sang ayah, John dalam melakoni rangkaian acara tinju dunia.
Tak berbeda dengan apa yang terjadi menjelang duel Fury dan Usyk kali ini.
Baca juga: Masa Depan Duel Tyson Fury vs Oleksandr Usyk, Gypsy King Nggak Cuma Sekali Tampil
Namun bukannya Tyson yang menjadi perhatian.
Justru sang ayah, John, yang bertindak di luar dugaan.
Saat akan memasuki sebuah ruangan untuk konferensi pers, John terlibat konfrontasi dengan salah seorang tim Oleksandr Usyk, Stanislav Stepchuk.
John dan Stepchuk mulanya saling bertatapan dengan melontarkan trashtalk atau perang kata-kata.
Namun aksi yang dilakukan John Fury tak berhenti sampai di situ.
Ia malah menandukkan kepalanya kepada Stepchuk.
Bukannya Stepchuk yang terluka, hal yang terjadi justru sebaliknya.
Ayah Tyson Fury itu yang malah mengalami luka robek di area pelipis.
Untungnya, luka yang dialami John tak terlalu parah.
Ia bisa melanjutkan aktifitasnya dalam agenda konferensi pers tersebut.
Stepchuk berkenan menjabarkan kronologi bentrok dengan ayah Tyson Fury itu.
Menurutnya, ia dan rekan-rekannya yang lain berada di ruang itu seperti biasa.
Tiba-tiba ayah Tyson Fury melakukan konfrontasi, seperti dikutip dari MMA Uncensored.
Stepchuk mengatakan ayah Tyson Fury benar-benar lepas kendali ketika mendengar nama Oleksandr Usyk diteriakkan.
Setelah itu, John langsung bertindak agresif.
Tandukan yang diarahkan kepadanya sebenarnya bisa ia balas.
Namun Stepchuk enggan melakukannya karena masih menahan diri.
Ia tak ingin ayah Tyson Fury melewatkan pertarungan anaknya karena mendapatkan perawatan.
"Saya hanya datang mendukung tim saya dan meneriakkan nama Usyk," ungkap Stanislav Stepchuk dikutip dari Mirror.
"Saya tidak menyentuhnya, tiba-tiba dia menjadi agresif dan sedikit gila."
"Dia seperti itu setiap nama Usyk terdengar."
"Demi kepentingannya, saya tidak membalas tindakannya karena bisa berakibat fatal baginya," sambungnya.
Duel Tyson Fury melawan Oleksandr Usyk akan berlangsung pada Minggu (19/5/2024) pagi.
(Tribunnews.com/Guruh)