News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

29 Atlet Indonesia Dapat Dukungan Anyar Sebelum Tampil di Olimpiade Paris 2024

Penulis: Abdul Majid
Editor: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

caption: Ketua Umum NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari foto bersama Jack Wang, Chief Executive Officer Aice Group dan perwakilan Kemenpora dalam peresmian Aice Group sebagai official ice cream of Timnas Indonesia di ajang Olimpiade Paris 2024, Jakarta Theater, Sarinah, Jumat (5/7/2024). Tribunnews/Abdul Majid

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Aice Group menyatakan keseriusannya untuk terus mendukung para atlet Indonesia yang bertanding pada Olimpiade Paris 2024 sebagai official ice cream of Timnas Indonesia.

Dengan segala potensi dan daya juang atlet, ditambah semangat dan dukungan dari seluruh masyarakat, Aice menilai kontingen Indonesia akan membawa pulang prestasi gemilang untuk bangsa.

“Aice akan hadir bersama masyarakat Indonesia saat menikmati pertandingan Olimpiade, Juli hingga Agustus nanti. Dukungan terbaik Aice berikan kepada para pahlawan olahraga Indonesia dalam meraih prestasi terbaik di Perancis,” kata Jack Wang, Chief Executive Officer Aice Group dalam kata sambutannya di acara launching Aice sebagai official ice cream of Timnas Indonesia di Djakarta Theater, Jumat (5/7/2024).

“Partisipasi Aice menjadi bukti dedikasi dan komitmen jangka panjang mendukung perkembangan olahraga Indonesia. Aice selalu berjuang bersama atlet, pemerintah, dan segenap pemangku kepentingan untuk mencapai prestasi olahraga tertinggi,” sambungnya.

Wang menilai duet kembali Aice dengan Timnas Indonesia di perhelatan olahraga dunia ini menjadi kehormatan dan kebanggaan yang besar bagi perusahaannya.

Sementara itu, Ketua Umum NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari, mengapresiasi partisipasi Aice Group dalam Olimpiade Paris 2024 tersebut.

KOI berterima kasih atas kontribusi Aice dalam mendukung atlet Indonesia yang akan bertanding di ajang Olimpiade Paris.

“Kolaborasi sektor swasta dan elemen olahraga nasional adalah salah satu kunci penting dalam memastikan keberhasilan prestasi olahraga Indonesia di kancah dunia. Dukungan konkret dan aktif dari Aice adalah contoh nyata komitmen multi stakeholder untuk bersama memajukan olahraga Indonesia,” kata Okto.

Salah satu atlet nasional dari cabang olahraga angkat besi yang akan berangkat, Eko Yuli menyatakan bahwa dukungan Aice menjadi penyemangat dirinya dalam perhelatan level dunia ini.

Dirinya memastikan akan memberikan perjuangan terbaiknya untuk meraih hasil tertinggi di Olimpiade.

Sebagai atlet angkat besi Indonesia pencetak sejarah empat kali berhasil lolos ke Olimpiade, Eko ingin memberikan banyak medali tahun ini.

Keberhasilan Eko ini membawa harapan perkembangan olahraga angkat besi di tanah air. Eko menjadi bukti nyata dari tekad dan kerja keras, yang mampu membawa Indonesia ke level dunia.

“Kembali menjadi bagian dari atlet yang mewakili Indonesia di Olimpiade Paris adalah sebuah kebanggaan yang luar biasa dan meraih kesempatan untuk mengibarkan bendera Merah Putih di panggung Olimpiade merupakan sebuah kehormatan yang tak ternilai," kata Eko Yuli.

"Dukungan yang kami terima, termasuk dari Aice, sangatlah berarti dan memberi semangat tambahan kami untuk terus berlatih keras dan memberikan yang terbaik di panggung Olimpiade. Kami akan berjuang sekuat tenaga untuk meraih prestasi gemilang bagi Indonesia,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini