Kkajhe Siap Bertarung Lagi, Kali Ini Dijadwalkan Lawan Petarung Malaysia
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Atlet Muaythai Jekson Karmela atau biasa disapa Kkajhe diagendakan bakal kembali bertanding pada November mendatang.
Pada event pertarungan selanjutnya, Kkajhe diagendakan bertarung menghadapi fighter asal Malaysia.
Namun untuk saat ini dirinya juga belum mengetahui nama petarung yang bakal dihadapi.
“Rencana ini terdekat bulan November ada byon combat di event Malaysia-Indonesia. Saya kayanya tanding karena masih nunggu dari Malaysia siapa fighternya. Jadi lagi nunggu siapa fighternya,” kata Kkajhe saat ditemui di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (12/7/2024).
Untuk saat ini, Kkajhe mengatakan belum menjalani persiapan apapun.
Seperti diketahui, Kkajhe terakhir bertarung melawan Randy Pangalila.
Dalam pertarungan tersebut Kkajhe harus mengakui kemenangan petarung berjuluk Randpunk tersebut
Pria kelahiran Maluku 27 tahun silam kini masih disibukkan dengan menikmati hobi lainnya, yakni bermain bola.
Dalam unggahan di akun media sosialnya, Kkajhe memang kerap terlihat bermain bola dan ia juga tampak piawai bermain sepakbola.
Kepiawaian dalam bermain bola pun tak ayal membuat dirinya turut diundang salah satu apparel sepatu lokal untuk menjajal produk terbarunya.
“Sekarang belum ada persiapan lagi rest, lagi senang-senang dulu,” kata Kkajhe.
“Sekarnag main bola, saya memang hobi main bola dari kecil. Kita semua orang Timur, orang Papua pasti olahraganya bola cuma ya mungkin beberapa faktor jadi tidak bisa difokuskan,” pungkasnya,