News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Ketua Umum PB FORKI Shokaido Fortis 2024 Seri Pertama Siap Digelar Agustus

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang karateka mempratikkan sebuah gerakan karate. Pengurus Besar Perguruan Karate Shokaido menggelar Piala Ketua Umum PB FORKI Shokaido Fortis - National Open Karate Championship Series I - Tahun 2024.

Piala Ketua Umum PB FORKI Shokaido Fortis 2024 Seri Pertama Siap Digelar Agustus

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengurus Besar Perguruan Karate Shokaido (Shokaido Kandaga Indonesia) siap menggelar kejuaraan besar bagi para karateka muda Indonesia.

Ajang tersebut bertajuk Piala Ketua Umum PB FORKI Shokaido Fortis - National Open Karate Championship Series I - Tahun 2024.

Perhelatan itu akan berlangsung Agustus mendatang, tepatnya Sabtu-Minggu, 10-11 Agustus 2024, di Gedung Olahraga (GOR) Nambo Tangerang, Banten.

Ketua Umum PB Shokaido, Asril Azhari menyampaikan, kegiatan tersebut dapat terselenggara atas inisiatif dan kreativitas dari PB FORKI Provinsi Banten.

"Kami dari PB Shokaido mengucapkan selamat dan sukses kepada Ketua Umum PB Banten beserta jajarannya atas terselenggaranya kejuaraan ini," ujar Asril Azhari, dalam keterangan yang diterima Tribunnews.

Asril Azhari mengatakan jika ajang ini digelar dalam rangka menjaring potensi para atlet, serta meningkatkan minat berolahraga, khususnya karate.

Kejuaraan ini juga digunakan sebagai usaha pembibitan dan pembinaan olahraga prestasi yang dilakukan secara sistematis dan komprehensif.

"Adapun tujuan utama dari Kejuaraan Nasional adalah dalam rangka pengembangan pembibitan atlet karate dan ajang uji coba serta barometer keberhasilan pembinaan yang dilakukan oleh para pengurus di masing-masing provinsi," ucap Asril.

Selain itu, tujuan dari diadakannya juara tersebut antara lain agar Karateka Indonesia dapat ikut berpartisipasi dalam pembinaan prestasi.

Kejuaraan ini juga diharapkan dapat memupuk dan memelihara semangat persahabatan di lingkungan karateka.

"Diharapkan pengurus dari provinsi lain bisa melaksanakan kejuaraan serupa agar perkembangan Karate bisa merata di seluruh Provinsi di Indonesia. Sekali lagi selamat dan sukses selalu," pungkas Asril Azhari.

Piala Ketua Umum PB FORKI Shokaido Fortis - National Open Karate Championship Series I - Tahun 2024 juga sebagai ajang seleksi tim FORKI menuju event-event Nasional.

Kejuaraan ini mempertandingkan kategori Open/Prestasi dan Kategori Festival/Pembinaan. jumlah peserta untuk kategori ini dibatasi sebanyak 1.000 atlet.

Sebagai catatan, Pendaftaran peserta Piala Ketua Umum PB FORKI Shokaido Fortis - National Open Karate Championship Series I - Tahun 2024, dimulai dari 1 Juli sampai 3 Agustus 2024. 


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini