TRIBUNNEWS.COM - Pebulu tangkis tunggal putra asal Prancis yang masih berusia 19 tahun bernama Alex Laneir berhasil menggebrak Japan Open 2024.
Alex Laneir yang tidak menyandang status unggulan sama sekali sejauh ini mampu tampil heroik di Japan Open 2024.
Teranyar, Alex Lenier kembali mampu menciptakan kejutan yang dibalut keajaiban hari ini, Sabtu (24/8/2024).
Bertanding melawan Shi Yu Qi yang merupakan jagoan utama China sekaligus unggulan pertama turnamen di babak semifinal.
Alex Lanier sukses mencuri kemenangan brilian dengan mengalahkan Shi Yu Qi lewat rubber game.
Setidaknya butuh waktu 83 menit bagi Alex Lanier untuk bisa memulangkan Shi Yu Qi dari Japan Open 2024.
Baca juga: Mentok di Semifinal, Bukti Valid Japan Open Tak Bersahabat dengan Wakil Indonesia Sejak Dulu
Sempat tertinggal dengan skor 17-21 pada set pertama melawan tunggal putra terbaik dunia tersebut.
Alex Lanier sukses bangkit dan memenangkan dua set berikutnya atas Shi Yu Qi dengan skor 21-16 dan 21-18.
Berkat kemenangan dua set terakhir itu, Alex Lanier pun berhasil menyingkirkan Shi Yu Qi selaku unggulan utama turnamen.
Alex Lanier berhak melenggang ke partai final Japan Open 2024, dan butuh satu kemenangan lagi untuk menyegel gelar.
Alex Lanier bakal bertemu Chou Tien Chen yang lolos ke final, setelah menyingkirkan Kodai Naraoka selaku wakil tuan rumah.
Jika menelisik perjalanan Alex Lanier bisa sampai final Japan Open 2024 di kala usianya masih 19 tahun.
Menawan menjadi satu kata yang layak menggambarkan perjuangan Alex Lanier sampai bisa tembus ke partai puncak.
Bagaimana tidak, dari babak pertama hingga semifinal, mayoritas lawan yang dihadapi Alex Lanier bukanlah kaleng-kaleng.