TRIBUNNEWS.COM - Update hasil badminton semifinal China Open 2024 dari sektor tunggal putra, Jonatan Christie gagal ke final setelah kalah dari wakil tuan rumah, Weng Hong Yang, Sabtu (21/9/2024).
Bertempat di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, pria yang akrab disapa Jojo itu kalah dengan skor akhir 17-21 dan 18-21.
Dengan kekalahan yang diraih Jojo, maka tak ada satu pun wakil Indonesia yang melaju ke final China Open 2024.
Sebelumnya, dua wakil Indonesia yang lebih dulu tanding gagal meraih kemenangan.
Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin kalah dari wakil Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani, 14 -21 dan 22-24.
Sedangkan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kalah dari utusan China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping, 16-21 dan 15-21.
Praktis, badminton Indonesia dipastikan nirgelar di China Open 2024.
Baca juga: Unggahan Fajar Alfian seusai Pulang Cepat dari China Open 2024, Beri Kode Takkan Pisah dari Rian
Rekap Hasil Wakil Indonesia di Semifinal China Open 2024
(XD): Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China/2), 16-21 dan 15-21
(MD): Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin (Indonesia) vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani (Malaysia), 14 -21 dan 22-24
(MS): Jonatan Christie (Indonesia) vs Weng Hong Yang (China), 17-21 dan 18-21
Baca juga: Hasil Semifinal China Open 2024: Dijegal Wakil Malaysia, Fikri/Daniel Lagi-lagi Gagal Tembus Final
Jalannya Pertandingan
Jojo gagal membuka poin di gim pertama setelah ia gagal mengembalikan serangan cepat dari Hong.
Setelah kedudukan imbang 1-1, Jojo mulai perlahan tampil dominan.
Rally-rally panjang tersaji, Jojo ketiban poin beruntun lewat pengamatan Hong yang kurang cermat.
Sayangnya, keunggulan 3-1 milik Jojo sirna seketika.
Hong yang pantang menyerah terus mencari celah.
Pukulan silang Hong beberapa kali mampu membuahkan poin.
Mendapat suntikan semangat dari para pendukungnya, Hong tampil meyakinkan.
Jojo bermain dalam tekanan, ia tertinggal 7-11 di jeda gim pertama.
Tertinggal empat poin, Jojo terus berusaha mengejar ketertinggalan.
Juara All England 2024 itu intens dalam menyerang.
Yang menjadi sorotan, Jojo sempat melontarkan protes keras saat ia tertinggal 11-14.
Menurutnya, raket Hong sempat menyentuh bola sebelum mengarah ke luar lapangan.
Namun, wasit menilai jika bola tetap keluar.
Jojo menjelaskan ke wasit dalam waktu yang cukup lama.
Hingga akhirnya, Jojo pun harus menerima kenyataan bahwa poin berpihak kepada Hong.
Jojo menutup gim pertama dengan kekalahan 17-21.
Lanjut ke gim kedua, Hong makin mendominasi jalannya pertandingan.
Hong unggul dalam hal serangan dan defence.
Sebaliknya, Jojo beberapa kali kalah saat berduel bola-bola cepat di depan net.
Setelah kalah 11-12 di jeda gim kedua, Jojo menyudahi pertandingan dengan kekalahan 18-21.
(Tribunnews.com/Isnaini)