TRIBUNNEWS.COM - Menuju sprint race MotoGP Jepang 2024, sebuah harapan menarik disampaikan Marc Marquez yang justru tidak mengharapkan turunnya hujan.
Marc Marquez yang dikenal sebagai pembalap penakluk hujan saat beraksi di trek balap justru tak ingin hujan saat sprint race MotoGP Jepang 2024.
Harapan si Baby Alien jelas tidak seperti biasa mengingat dirinya kerap moncer ketika beraksi di lintasan basah.
Bukan tanpa alasan kakak Alex Marquez menginginkan lintasan kering ketika melakoni sprint race MotoGP Jepang 2024 yang digelar besok pada Sabtu (5/10/2024).
Ini karena Marquez saat melakoni latihan bebas (FP1) hingga sesi Practice (P) mengaku belum menemukan set-up motor yang tepat.
Dia tak mengerti akan mengatur Desmosedicinya seperti apa saat melakukan time attack.
Walau begitu sejatinya upaya yang dilakukan oleh rider dengan nomor #93 saat berburu spot Q2 di sesi Practice berbuah manis.
Merujuk pada hasil Practice MotoGP Jepang 2024 yang menempatkan Marquez sebagai rider tercepat kedua setelah Brad Binder.
Karena itu munculah tanda tanya mengapa Marquez tak mengharapkan hujan?
Rupanya harapan Marquez adalah sebuah strategi untuk menyiapkan balapan utama pada hari Minggu (6/10/2024).
Dilansir Motosan, balapan seri Jepang di prediksi akan turun hujan sepanjang akhir pekan.
Terbukti ketika berlangsungnya FP1 dan P sore tadi, awan mendung menghiasi Sirkuit Motegi.
Baca juga: Hasil Practice MotoGP Jepang 2024: Brad Binder Melesat Tercepat, Marquez dan Martin Ngekor
Kemudian pada hari Sabtu pagi Motegi di prediksi turun hujan. Sedangkan sore ketika sprint reda.
Sementara itu untuk hari Minggu saat balapan utama di Sirkuit Motegi, cuaca di prediksi mendung tapi tak hujan.
Merunut pada prediksi itulah kenapa Marquez mengharapkan tidak hujan agar bisa memilih set-up pada GP23 miliknya.
Meski begitu Marquez tak mengapa jika pada akhirnya balapan dalam kondisi trek basah.
Dengan begitu siasatnya cukup terbuka untuk menyiapkan motornya.
"Bagi saya, jika besok (saat sprint race) kering, akan lebih baik, untuk benar-benar memahami apa yang harus dipilih untuk hari Minggu (saat main race)," ungkap Marquez pasca-Practice, Jumat (4/10/2024).
"Karena saat ini (latihan bebas) saya tidak tahu ke mana harus melangkah. Tidak dengan ban, tidak dengan set-up, dan saya tidak benar-benar tahu di mana saya berada, karena saya belum bisa melakukan sesi latihan yang normal."
"Tapi memang benar, jika (balapan) dalam kondisi basah, semuanya terbuka. Tapi pada hari Minggu semuanya (prediksi cuaca) mengarah pada kondisi kering," tandasnya.
Jadwal MotoGP Jepang 2024
Sabtu, 5 Oktober 2024
Pukul 06.40-07.10 WIB: Free Practice (FP3) Moto3
Pukul 07.25-07.55 WIB: Free Practice (FP3) Moto2
Pukul 08.10-08.40 WIB: Free Practice (FP) MotoGP
Pukul 08.50-09.05 WIB: Kualifikasi (Q1) MotoGP
Pukul 09.15-09.30 WIB: Kualifikasi (Q2) MotoGP
Pukul 10.50-10.05 WIB: Kualifikasi (Q1) Moto3
Pukul 11.15-11.30 WIB: Kualifikasi (Q2) Moto3
Pukul 11.45-12.00 WIB: Kualifikasi (Q1) Moto2
Pukul 12.10-12.25 WIB: Kualifikasi (Q2) Moto2
Pukul 13.00 WIB: Sprint Race MotoGP (12 lap)
Minggu, 6 Oktober 2024
Pukul 07.40-07.50 WIB: Warm-up
Pukul 08.00-08.35 WIB: Rider Fan Parade
Pukul 09.00 WIB: Race Moto3 (17 lap)
Pukul 10.15 WIB: Race Moto2 (19 lap)
Pukul 12.00 WIB: Race MotoGP (24 lap)
Hasil Practice MotoGP Jepang 2024
Q2
1. Brad Binder
2. Marc Marquez
3. Jorge Martin
4. Pedro Acosta
5. Enea Bastianini
6. Maverick Vinales
7. Pecco Bagnaia
8. Alex Marquez
9. Fabio Diggia
10. Marco Bezzecchi
Q1
11. Jack Miller
12. Takaaki Nakagami
13. Franco Morbidelli
14. Fabio Quartararo
15. Aleix Espargaro
16. Joan Mir
17. Johann Zarco
18. Raul Fernandez
19. Augusto Fernandez
20. Alex Rins
21. Luca Marini
22. Lorenzo Savadori
23. Remy Gardner
(Tribunnews.com/Niken)