News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bulu Tangkis

Update Cedera Pinggang Gregoria, Harus Menepi Selama Satu Pekan

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gregoria Mariska Tunjung saat mengalami cedera di semifinal Denmark Open 2024, Sabtu (19/10/2024). Dalam update yang disampaikan PBSI, Gregoria harus menepi selama satu pekan.

TRIBUNNEWS.COM - PBSI baru saja menyampaikan update soal cedera pinggang yang dialami pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung.

Diketahui, Gregoria mengalami cedera pinggang saat bertanding di semifinal Denmark Open 2024 pekan lalu.

Bahkan, cedera yang Gregoria alami membuatnya retired saat berhadapan dengan tunggal putri Korea Selatan, An Se-young, Sabtu (19/10/2024).

Dalam laga yang berlangsung di Jyske Bank Arena, Odense, Gregoria menyudahi laga dengan kekalahan 20-22 dan 12-12.

Dikutip dari Djarumbadminton, Prof. Dr. dr. Nicolaas C. Budhiparama, PhD, SpOT(K), FICS, selaku Kepala Tim Medis PP PBSI mengatakan jika pihaknya telah melakukan MRI kepada Gregoria, Selasa (22/10/2024).

Hasilnya, Gregoria harus istirahat setidaknya sampai Senin pekan depan.

Yang artinya, Gregoria harus menepi selama kurang lebih satu pekan.

Dalam masa istirahatnya itu, Gregoria tak boleh latihan demi memulihkan kondisinya.

Baca juga: Komentar Gregoria setelah Cedera di Denmark Open 2024, Jorji: Seperti Berasa Tersetrum

Momen Jorji alias Gregoria Mariska Tunjung menangis mengalami cedera saat melawan An Se-young (Korea Selatan) di semifinal Denmark Open 2024, Sabtu (19/10/2024). Dalam update yang diungkap PBSI, Gregoria harus menepi selama satu pekan (Tangkapan layar dari YouTube BWF)

"Memang ada cedera di bagian pinggang Gregoria," kata Nicolaas kepada tim Humas dan Media PP PBSI, Kamis (24/10/2024).

"Hari Selasa kemarin saya sudah melakukan pemeriksaan termasuk MRI dan hasilnya dia harus istirahat setidaknya sampai Senin depan. Tidak boleh latihan terlebih dahulu," tambah Nicolaas.

Lebih lanjut, Nicolaas mengatakan jika pihaknya akan terus memantau perkembangan cedera Gregoria.

Hal itu dilakukan untuk memutuskan kapan waktu yang tepat Gregoria bisa kembali ke lapangan.

"Untuk penanganan atlet top seperti Gregoria ini memang harus hati-hati, harus zero mistake. Makanya saya tidak mau terlalu terburu-buru dalam mengambil keputusan."

"Jadi saya akan lihat dulu perkembangannya sampai Senin depan, lalu saya akan periksa lagi. Baru nanti saya berikan kembali rekomendasi apakah sudah bisa kembali berlatih atau masih harus istirahat," ujar Nicolaas.

Baca juga: Momen Gregoria Mariska Retired di Semifinal Denmark Open 2024: Jorji Menangis, An Se-young Memeluk

Adapun untuk saat ini, Nicolaas menyampaikan jika rasa sakit pada cedera yang dialami Gregoria sudah jauh berkurang. 

"Level sakit Gregoria sempat di angka delapan-sembilan dari skala 1-10 sampai tidak bisa bangun. Tapi setelah kami tangani, hari ini level sakitnya sudah jauh berkurang. Mungkin hanya di angka tiga," sambung Nicolaas.

Berdasarkan apa yang disampaikan Nicolaas, Gregoria bisa saja melewatkan Korea Masters 2024.

Korea Masters 2024 merupakan turnamen BWF World Tour Super 300 yang berlangsung di Iksan Gymnasium, pada 5-10 November mendatang.

Di Korea Masters 2024, peraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024 itu ditemani Putri Kusuma Wardani dan Komang Ayu Cahya Dewi.

Besar harapan, cedera yang dialami Gregoria bisa lekas pulih.

Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2024

Tunggal Putri

Gregoria Mariska 

Putri Kusuma Wardani

Komang Ayu Cahya Dewi

Ganda Putra

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin 

Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana 

Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahan

Ganda Putri 

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi

Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum

Ganda Campuran

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari 

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati

(Tribunnews.com/Isnaini) 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini