News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Voli

Koneksi Ciamik Megawati dan sang Kapten, Nyalakan Magis Red Sparks di Liga Voli Korea

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Koneksi Ciamik Megawati dan sang Kapten, Nyalakan Magis Red Sparks di Liga Voli Korea - Ekspresi semringah Megawati Hangestri dengan kapten Red Sparks, Yeum Hye-seon saat melawan Ai Peppers.

TRIBUNNEWS.COM - Koneksi ciamik ditunjukkan oleh Megawati Hangestri dan sang kapten, Yeum Hye-seon ketika menggawangi Red Sparks melawan Hi-Pass pada Minggu (3/11/2024).

Imbas kekalahan Red Sparks ketika bersua IBK Altos sebelum bertemu Hi-Pass membuat suasana latihan dari pemain Red Sparks kurang baik dalam menyongsong laga lanjutan di Liga Voli Korea 2024/25.

Melihat suasana tersebut, Hye-seon selaku kapten berambisi untuk menang ketika melawan Hi-Pass demi membangkitkan semangat rekan setimnya.

Beruntung ambisi Hye-seon dibantu oleh Megawati yang tampil mengesankan. Bahkan keduanya melakukan kombinasi apik saat membungkam Hi-Pass.

Megawati Hangestri (tengah) bersama pemain Red Sparks saat hadapi IBK Altos dalam lanjutan Liga Voli Putri Korea 2024/2025 di Chungmu Gymnaisum, Rabu (30/10/2024). (Laman resmi KOVO)

"Ada banyak bagian yang buruk saat latihan kemarin (tanggal 2), jadi suasananya tidak nyaman. Kami harus menang untuk membalikkan suasana, tetapi saya khawatir karena jika kami kalah dalam pertandingan, suasana hati bisa menjadi lebih buruk," tutur Hye-seon melansir Naver Sports.

"Saya akan mencoba melakukan bagian koneksi (serangan) terlebih dahulu (saat melawan Hi-Pass). Mari kita fokus pada menerima dan menyerang. Saya pikir alasan saya bermain bagus hari ini (tanggal 3) adalah karena saya banyak berbicara dengan para pemain seperti ini," katanya menambahkan.

Megawati yang merupakan tukang gebuk andalan Red Sparks tampil solid hingga menyandang gelar MVP ketika tim asal Daejeon tersebut berhasil menang telak atas Hi-Pass.

Pevoli asal Indonesia itu mengakui dalam laga Red Sparks vs IBK Altos tampil buruk diiringi banyak kesalahan dari Megatron - julukan Megawati.

Dari catatan minor tersebut Megawati bertekad untuk memperbaiki kesalahannya demi bisa meraih hasil manis.

Dibantu oleh sang kapten yang memiliki set-up serangan apik, Megawati bisa jadi penyumbang poin terbanyak sekaligus mengantarkan Red Sparks menang.

"Di pertandingan terakhir (melawan IBK Altos), saya membuat banyak kesalahan dan tidak membantu tim. Saya berlatih keras lagi untuk pulih dari kesalahan-kesalahan itu," kata Megawati.

Baca juga: Makin Gacor di Liga Voli Korea, Megawati Ukir Statistik Mentereng Dalam 4 Laga Bersama Red Sparks

"Saya pikir saya harus melupakan masa lalu dan fokus pada pertandingan yang akan datang. Saya pikir hasil ini terjadi karena tim bekerja sama dengan baik."

"Sebagai penyerang, saya tidak bisa melakukannya tanpa (Yeum) Hye-seon (seorang setter). Saya tidak bisa melakukannya sendiri. Kami tahu apa yang diinginkan satu sama lain," ujar Mega.

Sang kapten yang tau bahwa rekan setimnya itu berterima kasih kepadanya, Hye-seon memuji karakter dari sang poin maker.

"Jika saya memiliki kepribadian yang berapi-api, Mega adalah tipe yang tenang dan dapat mengendalikan perasaannya sendiri. (Mega) terkadang menghiburku," ujar sang kapten sembari tertawa.

Sukses kembali ke jalur kemenangan setelah pil pahit saat jumpa IBK Altos, Hye-seon menatap laga selanjutnya yang terbilang berat.

Bagaimana tidak, Megawati dan kolega sudah ditunggu oleh juara bertahan Liga Voli Korea, Hyundai Hillstate pekan ini pada Jumat (8/11/2024) mendatang.

Hye-seon selaku pemimpin di lapangan tak gentar. Ia menguatkan rekan setimnya demi bisa terus tampil baik di laga selanjutnya.

"Kami adalah tim yang tidak bisa menang sendirian. Kami adalah tim yang dapat melakukannya dengan baik hanya jika kami berenam saling membantu satu sama lain," papar Hye-seon.

"Saya pikir kami lebih saling percaya dan mengandalkan satu sama lain dibandingkan tahun lalu."

"Bahkan ketika kami kalah, kami lebih banyak berbicara satu sama lain. Itulah mengapa kami mampu bertahan dengan baik dan memenangkan laga kali ini," tukasnya.

Top Skor Liga Voli Putri Korea 2024/2025

Per Minggu (3/11/2024)

1. Victoria Danchak (IBK Altos) - 125 poin

2. Laetitia Moma Bassoko (Hyundai Hillstate) - 96 poin 

3. Merelin Nikolova (Hi-Pass) - 87 poin

4. Gyselle Silva (GS Caltex) - 84 poin

5. Megawati Hangestri (Red Sparks) - 83 poin.

6. Park Jeong-ah (AI Peppers) - 75 Poin

7. Kim Yeon-koung (Pink Spiders) - 74 Poin

8. Vanja Bukilic (Red Sparks) - 74 poin 

9. Tutku Burcu (Pink Spiders) - 73 Poin

10. Yang Hyo-jin (Hyundai Hillstate) - 57 poin

Klasemen Liga Voli Korea Putri 2024/2025

1. Pink Spiders | 4 | 4 | 0 | 12-2 | 12 |  

2. Red Sparks | 4 | 3 | 1 | 11-5 | 9 | 

3. Hyundai Hillstate | 4 | 3 | 1 | 10-6 | 8 |

4. IBK Altos | 4 | 2 | 2 | 7-9 | 5 |

5. AI Peppers | 4 | 1 | 3 | 7-9 | 4 |

6. GS Caltex | 4 | 1 | 3 | 3-9 | 3 |

7. Hi-Pass | 4 | 0 | 4 | 3-12 | 1 | 

Keterangan: Nomor|Nama Tim|Jumlah Main|Menang|Kalah|Rasio Set|Poin

(Tribunnews.com/Niken)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini