TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim nasional sepakbola Korea Utara mematok harga tinggi jika Indonesia ingin melawannya. Paling tidak Korut meminta bayaran match fee sebesar Rp 1,2 miliar.
Selain match fee Korut juga meminta pihak Indonesia menyiapkan hotel bintang lima untuk menginap serta tiket pesawat kelas bisnis dan ekonomi.
"Korut tak lagi masuk dalam hitungan. mereka meminta terlalu besar," kata Sekjen PSSI, Tri Goestoro di kantor PSSI, Jumat, (5/8/2011).
Setelah rencana uji coba dengan Malaysia gagal, Timnas Indonesia sempat menghubungi Korut. Namun tampaknya rencana ini terpaksa batal karena besarnya biaya yang harus dirogoh pihak PSSI.
Saat ini dikabarkan PSSI tengah menjajaki kemungkin laga uji coba melawan Selandia Baru.