News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pra Piala Dunia

Kabar Bohong, Timnas Tetap Latihan di Cilegon Kok

Penulis: Prawira
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Firman Utina dkk mengikuti sesi latihan.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Media Official Timnas Sepakbola Indonesia Desy Cristina, membantah pusat latihan pemain malam ini dipindahkan dari Cilegon ke Jakarta. Menurutnya kabr yang berdar luas di forum internet itu bohong.

"Kami tidak tahu siapa yang menyebarkan, tapi kabar itu bohong. Timnas tetap latihan di Cilegon Kok," kata Dessy saat dihubungi Tribunnews.com, Minggu (7/8/2011) malam. Menurut Dessy sampai hari ini para pemain masih berlatih di Stadion Krakatau Steel dan menginap di hotel Grand Mangku Putra Cilgeon.

Dessy menegaskan tidak ada pula rencana memindahkan pusat latihan dari Cilegon ke tempat lainnya.

Sebelumnya, beredar kabar lewat facebook, twitter dan BBM bahwa tempat latihan Timnas di Cilegon di pindahkan. Pemindahan kabarnya karena para pemain mulai tak nyaman dengan situasi di sana. Lampu stadion Krakatau Stell juga sampai saat ini tak cuku terang sehingga tak bisa digunakan untuk latihan malam.

Timnas saat ini tengah menjalani latihan guna persiapan menghadapi Iran pada penyisihan tahap III Pra Piala Dunia 2014. Rencananya timnas akan bertanding melawan Iran di Taheran pada, 2 September 2011 mendatang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini