TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia mengawali laga babak kedua kembali dengan bombardir para penyerang Bahrain. Empat gol tercipta hingga pertengahan babak kedua membuat skor sementara menjadi 8-0.
Pada menit ke-60 Al Taib dengan mudah mengecoh bek Indonesia dan mencetak gol kelima untuk Bahrain dari jarak dekat. Gol keenam dan ketujuh Bahrain kembali diceploskan pada menit ke-63, 66 dan 71.
Pada babak pertama, Indonesia tak kuasa mendapat gempuran terus-menerus dari para pemain Bahrain. Alhasil empat gol tanpa balas untuk keunggulan Bahrain tercipta sepanjang 45 menit babak pertama.
Gol keempat berhasil dicetak oleh Mahfud Abdurrahman di menit-menit akhir babak pertama memanfaatkan umpan crossing Abdullah Omar dari sisi kiri pertahanan Indonesia.
Daftar Pencetak Gol:
- Ismael ABDULLATIF (5' PEN, 71')
- Mohamed TAYEB (15', 60', 65')
- Mahmood ABDULRAHMAN (34' PEN, 41')
- Sayed DHIYA (62')