Laporan Wartawan Tribun Timur, Ilham Mulyawan
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR – Gelandang bertahan Syamsul Chaeruddin akhirnya resmi kembali ke PSM Makassar. Pemain berusia 30 tahun itu secara resmi menekan kontrak bersama PSM Makassar, di kantor PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) di Jakarta, Rabu (4/4/2012) pagi.
Penandatanganan kontrak ini disaksikan Manajer Marketing LPIS, Adhi, dan CEO PSM Makassa, Rully Habibie. Usai tekan kontrak, Syamsul bergegas terbang ke Makassar. Ia bakal mengikuti latihan pada Kamis (5/4/2012) pagi ini.
CEO PSM, Rully Habibie, membenarkan penandatanganan tersebut. "Ya, Syamsul sudah tanda tangan disaksikan saya dan Pak Adi. Dia sudah bisa latihan besok (Kamis 5/4/2012)," ujarnya via telepon.
Sementara itu Syamsul sendiri ketika dihubungi Tribun via telepon mengatakan bahwa dirinya senang bisa kembali membela PSM.
"Saya cukup senang bisa kembali berkumpul dengan keluarga. Saya juga siap menjawab kepercayaan pelatih jika diberi kepercayaan untuk turun bermain lawan Persijap," katanya.
Rencananya hari ini Syamsul akan ikut latihan bersama PSM Makassar sebanyak dua kali, yakni pagi di Gold's Gym Kompleks Ruko Ramayana, dan sorenya di Lapangan Karebosi.