TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Isran Noor tak menganggap Harbiansyah sebagai Wakil Ketua BTN. Pasalnya, dalam struktur BTN hanya baru ditetapkan Ketua BTN.
"SK (Surat Keputusan) BTN yang ada cuma Ketua BTN. Tidak ada SK untuk Wakil Ketua BTN. Sekitar dua pekan lagi saya baru akan menetapkan struktur BTN dan tak ada nama Harbiansyah," kata Isran kepada wartawan, Minggu (24/3/2013).
Harbiansyah berada di BTN sebagai perwakilan ISL untuk memudahkan pemain ISL bergabung dengan timnas. Presiden Persisam Samarinda tersebut juga pernah menjelaskan bahwa dirinya mau bergabung dengan BTN karena diminta oleh Wakil Ketua Umum PSSI, La Nyalla.
Sebelumnya, tak terlihat ada perseteruan antara Isran dan Harbiansyah. Bahkan, mereka duduk berdampingan saat jumpa pers soal timnas jelang pertandingan Pra Piala Asia 2015 melawan Arab Saudi.
"Awalnya, dia datang untuk membantu saya karena saya sibuk. Saya tidak pernah curiga sama orang," jelas Isran.
Akhirnya, Isran mengaku kecewa dengan Harbiansyah yang dinilai sebagai aktor yang membuat pelatih Luis Manuel Blanco digantikan oleh Rahmad Darmawan.
"Yang pertama, kita sudah menyepakati pelatih Manuel Blanco dan diganti oleh orang yang menganggap dirinya sebagai Wakil Ketua BTN," tegas politisi Partai Demokrat tersebut.