News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

SEA Games 2013

Satlak Prima Tunggu Rapat BTN PSSI

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

La Nyalla Mattalitti

Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Satlak Prima selaku penanggung jawab dan pelaksana pemusatan latihan nasional cabang olahraga kejuaraan multievent menunggu keputusan penunjukan pelatih Timnas Indonesia U-23.

Sebelumnya, Satlak Prima sudah mengirimkan surat rekomendasi kepada PSSI tentang pengangkatan Rahmad Darmawan dan Aji Santoso sebagai duet pelatih di timnas U-23.

Ketua Satlak Prima, Surya Dharma mengatakan, dia menunggu hasil rapat BTN mengenai posisi pelatih Timnas Indonesia U-23.

"Ya kita sudah kirim surat, tapi belum ada jawaban. Katanya masih menunggu rapat BTN nanti untuk kejelasannya," kata Surya Dharma, saat dihubungi, Senin (15/4/2013).

Badan Tim Nasional (BTN) menjadwalkan untuk mengadakan rapat pada 18 April mendatang. Rapat itu ditujukan membahas struktur kepelatihan di Timnas Indonesia.

PSSI sudah memutuskan kontrak semua pelatih timnas di setiap kelompok umur. Pelatih tersebut yaitu, Indra Sjafri pelatih Timnas U-19, Aji Santoso pelatih Timnas U-23, Widodo Cahyono Putro dan Liestiadi asisten pelatih Timnas U-23, Nilmaizar pelatih Timnas Senior, dan Fabio Oliviera asisten pelatih Timnas Senior.

“Semua akan jelas setelah rapat BTN. Kita akan umumkan keputusan mengenai timnas U-23 pada 18 April nanti,” ujar Ketua BTN, La Nyalla Mahmud Mattalitti.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini