News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wolfgang Holzhauser Minta Andre Schurrle Tentukan Sikap

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Andre Schurrle

TRIBUNNEWS.COM, LEVERKUSEN - Teka-teki perihal masa depan pemain Bayer Leverkusen, Andre Schurrle masih belum terjawab. Pekan lalu, direktur olahraga tim asal Bundesliga 1 tersebut, Rudi Voller terbang ke London untuk melangsungkan pembicaraan dengan Chelsea.

Akan tetapi, belum ada kesepakatan yang terjalin. Hal inilah yang membuat manajer umum Leverkusen, Wolfgang Holzhauser cukup geram dengan sikap Schurrle yang belum mengambil keputusan terkait nasibnya.

"Tahun lalu, kami mendapat penawaran, tetapi sayangnya mereka telat datang. Saat ini kami memperolehnya lagi pada waktu yang relatif lebih dini dan merupakan hal yang bagus," ucap Holzhauser kepada SID Agency .

"Andre (Schurrle) bersama dengan Mario Gotze adalah pemain muda terbaik di Jerman dan jika dia pergi, kami ingin mencari penggantinya. Jadi, Leverkusen ingin masalah ini selesai secepatnya," ungkap dia.

Duniasoccer/Febri

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini