TRIBUNNEWS.COM, SWANSEA – Bek Swansea City, Neil Taylor, menegaskan timnya sama sekali tidak takut kepada Chelsea jelang lanjutan Premier League di Stamford Bridge, Minggu (28/4/2013). Neil Taylor menegaskan timnya akan berusaha meraih kemenangan atas Chelsea.
Tengok saja rentetan hasil yang ditorehkan The Blues atas The Swans dalam empat pertemuan terakhir. Tiga hasil imbang dan sekali kalah dari The Swans tentu akan berusaha diperbaiki dengan meraih kemenangan di hadapan publik sendiri.
Ambisi meraih kemenangan sepertinya tidak akan sulit diraih oleh Chelsea. Performa Swansea City sejak menjuarai Piala Liga cenderung menurun. Dalam enam laga terakhir, skuat asuhan Michael Laudrup itu hanya sekali meraih kemenangan.
Selain itu, The Blues punya catatan bagus setiap kali usai berlaga di Liga Europa. Dari enam laga usai menguras keringat di Liga Europa, Chelsea sukses merengkuh tiga kemenangan, menahan imbang Manchester United. Hanya Manchester City yang sanggup mengalahkan mereka di Piala FA dan Premier League.
“Saya tidak berpikir kami ketakutan, apalagi cara bermain kami sangat bagus. Chelsea akan berusaha keras meraih tiga angka pada tahap ini, sehingga kami tahu ini akan menjadi pertandingan yang sulit dan kami harus berada pada performa terbaik kami untuk meraih sesuatu. Namun kami ingin mengakhiri musim secara baik dan finis di sepuluh besar,” tegas Neil Taylor dikutip TRIBUNnews.com dari situs resmi Swansea City.