News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Alex Ferguson Pensiun

Ferguson Tinggalkan Tugas Berat untuk Suksesornya

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bos Everton, David Moyes (kanan) bersama manajer MU, Alex Ferguson

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER – Keputusan Sir Alex Ferguson untuk pensiun dari kursi kepelatihan Manchester United menyisakan tugas berat untuk suksesornya kelak.

Seperti dikutip Tribunnews.com, catatan statistik Opta menunjukkan persentase kemenangan kandang Manchester United di Premier League di bawah polesan Sir Alex Ferguson mencapai 75%. Sejauh ini, Manchester United telah sukses memenangkan 304 dari 404 pertandingan kandang di bawah Ferguson.

Manajer asal Skotlandia itu pun tercatat sebagai manajer dengan kemenangan terbanyak di Premier League. Sejak 1993, Ferguson telah memenangkan 527 laga Premier League. Torehan itu bahkan 161 pertandingan lebih banyak dibandingkan manajer-manajer lain. Manajer Arsenal, Arsene Wenger saja baru merasakan 366 kemenangan.

Selain itu, satu-satunya manajer dengan persentase kemenangan di Premier League lebih banyak dari Ferguson adalah Jose Mourinho. Jika Ferguson mampu mencatatkan 65% kemenangan, Mourinho mampu mencatatkan 70% kemenangan. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini