News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Daftar Belanja Monaco

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Joao Moutinho

Bos Monaco, Dmitry Rybolovkev, milioner asal Rusia itu menggelontorkan dana 70 juta euro atau sekitar Rp 882 miliar untuk membawa Moutinho (45 juta euro) dan Rodriguez (25 juta euro) ke Stade Luis II.

"Porto sudah sepakat dengan Monaco terkait transfer permanen dua pemain itu," demikian bunyi pengumuman Porto melalui situs resminya.

Monaco menjuarai divisi 2 Liga Prancis musim ini, dan mendapat promosi ke divisi utama Liga Prancis musim depan. Selain Monaco, dua klub peringkat dua dan tiga di divisi 2 Liga Prancis juga mendapat promosi otomatis ke divisi utama, yakni Guingam dan Nantes.

Menghadapi kompetisi di divisi utama Liga Prancis, pelatih Monaco, Claudio Ranieri tak mau tanggung-tanggung dalam belanja pemain. Sky Sport mengabarkan, selain mendatangkan dua gelandang dari Porto, pelatih asal Italia itu juga menginginkan striker Atletico Madrid, Radamel Falcao.

Tapi perburuan mendapatkan pemain yang dibanderol 60 juta euro itu bukan perkara mudah. Pasalnya, pemain berkebangsaan Kolombia itu juga ditaksir banyak klub, dan juara Liga Prancis musim ini, Paris Saint Germain (PSG).

Pelatih PSG, Carlo Ancelotti mengatakan, pembelian pemain-pemain bagus oleh Monaco akan menyegarkan Liga Prancis dan membuat kompetisi makin seru.

"Sepak bola Prancis akan makin kompetitif, jika Monaco membeli pemain-pemain top. Liga Prancis bakal makin spektakuler," ujarnya.

Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Superball

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini