News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Glen Johnson: Semoga Inggris Nasibnya Baik di Piala Dunia 2014

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Glen Johnson (kiri) dan Wayne Rooney (kanan)

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Bek Inggris Glen Johnson berharap negaranya bisa mengakhiri kesialan di turnamen besar dan melampaui babak perempat-final Piala Dunia 2014.

Johnson percaya, sebagian besar skuat Inggris tidak menikmati masa istirahat pasca musim sebagaimana mereka gagal di beberapa turnamen sepakbola.

Akan tetapi, full-back milik Liverpool ini menegaskan bila Inggris sejatinya punya banyak bakat untuk diikutkan di Piala Dunia 2014, jika mereka nantinya lolos.

“Dengan skuat yang kami miliki, kami pasti bisa berbuat lebih baik di sebuah turnamen besar,” kata Johnson seperti dikutip goal dari Sky Sports.

“Dalam setiap pertandingan, ada beberapa unsur kecil yang justru menentukan tiap permainan.

“Sebuah unusr bisa menentukan apakah Anda akan menang, namun sialnya, kami selalu keluar di seputar babak perempat-final sehinga Anda ingin memperbaikinya.”

Untuk saat ini, Johnson mengaku tak sabar menantikan laga melawan Brasil pekan depan di Stadion Maracana yang baru saja direnovasi.

“Saya bisa menggaransi bahwa tidak banyak pemain di skuat ini yang pernah bermain di stadion tersebut, jadi saya yakin rekan setim saya tak sabar menantinya,” tambah Johnson.

“Ini akan jadi hal yang bagus untuk dimiliki di CV. Sudah pasti. Saya akan katakan bahwa Brasil adalah tim yang paling romantis, banyak sekali keragaman.”

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini