TRIBUNNEWS.COM – Pelatih Italia, Cesare Prandelli berjudi dengan memasukkan bek Juventus, Andrea Barzagli dalam skuat 23 pemain yang akan dibawanya ke Piala Konfederasi FIFA, dan juga laga melawan Republik Ceko di ajang kualifikasi Piala Dunia 2014.
Padahal, Barzagli sendiri sebenarnya masih dalam kondisi cedera tendon achilles. Sang bek terlihat menjalani latihan sendirian kemarin, terpisah dari 22 pemain lainnya.
Keputusan memaksakan nama Barzagli terpaksa ditempuh karena bek lainnya, Luca Antonelli terkena cedera saat Italia mengalahkan San Marino 4-0 di San Marino tengah pekan lalu. Antonelli dilaporkan cedera cukup serius hingga harus rehat sampai sebulan.
"Saya memang sempat punya sedikit kekhawatiran. Tapi, saya sudah bicara langsung dengan Barzagli dan ia mengatakan sudah sangat siap untuk bertanding. Tim medis juga menyatakan kondisinya sudah cukup oke. Tapi kita akan lihat lagi perkembangannya nanti," kata Prandelli.
Sebelumnya, sang pelatih telah mengumumkan 31 nama yang masuk dalam skuat sementara. Allenatore Italia itu kemudian mencoret delapan nama sehingga menyisakan 23 nama yang akan dibawa ke Brasil.
Di sektor belakang, Prandelli mencoret Angelo Ogbonna (Torino) dan Andrea Ranocchia (Inter Milan). Dari lapangan tengah, Prandelli tak menyertakan nama Giacomo Bonaventura (Atalanta) dan Andrea Poli (Sampdoria). Di barisan depan, Marco Sau (Cagliari) harus memupus impiannya untuk berlaga di Piala Konfederasi. Sementara striker AS Roma, Pablo Daniel Osvaldo, sudah dicoret sejak beberapa waktu lalu karena alasan kedisiplinan.
Sebelum berangkat ke Brasil untuk ajang Piala Konfederasi, tim Azzurri akan meladeni dulu tantangan Republik Ceko di ajang kualifikasi, Jumat (7/6/2013) lusa. Saat ini Italia berada di puncak Grup B, unggul tiga poin dari Bulgaria di tempat kedua dengan masih menyimpan satu laga. Pada Piala Konfederasi nanti, mereka akan bergabung dengan Jepang, Meksiko dan Brasil di Grup A.
Tim Italia saat ini dinilai punya potensi sangat bagus, dan jadi salah satu favorit juara di Piala Dunia 2014 nanti. Salah satu yang menjagokan mereka adalah Presiden UEFA, Michel Platini. Prandelli menilai pujian dari Platini sebagai pernyataan yang jujur, dan berdasar fakta.
"Platini berkata kami bisa juara? Saya bersyukur dengan hal itu. Saya cukup optimistis," ucap Prandelli seperti dilansir Rai Sport. "Kami setidaknya punya lima atau enam pemain kunci, dilihat dari segi teknis maupun semangat mereka ketika mengenakan kostum timnas," imbuh Prandelli. (Tribunnews.com/den)
Skuat Italia:
Kiper: Buffon (Juventus), Marchetti (Lazio), Sirigu (Paris St Germain)
Bek: Abate (Milan), Astori (Cagliari), Barzagli (Juventus), Bonucci (Juventus), Chiellini (Juventus), De Sciglio (Milan), Maggio (Napoli)
Gelandang: Aquilani (Fiorentina), Candreva (Lazio), Cerci (Torino), De Rossi (Roma), Diamanti (Bologna), Giaccherini (Juventus), Marchisio (Juventus), Montolivo (Milan), Pirlo (Juventus)
Penyerang: Balotelli (Milan), El Shaarawy (Milan), Gilardino (Bologna), Giovinco (Juventus)