TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Agen Esteban Granero mengklaim Swansea City tengah melakukan pembicaraan dengan Queens Park Rangers terkait kepindahan sang gelandang.
Pemain 26 tahun itu tiba di Loftus Road dari Real Madrid Agustus tahun lalu dan melakoni 27 pertandingan di semua kompetisi di musim lalu.
Menyusul degradasi QPR dari Liga Primer Inggris, Granero menegaskan enggan main di Championship dan agennya mengungkapkan pemain asal Spanyol akan senang pindah ke Liverty Stadium.
"Dua klub tengah membicarakannya, itu benar," kata Carlo Cutropia seperti dilansir goal.
"Michael Laudrup mengenalnya sangat baik dari Getafe, di mana mereka bersama-sama memiliki kampanye Uefa yang mengesankan."
"Swansea juga tengah mencari beberapa pemain Spanyol dan main di Eropa musim depan, destinasi ini akan bisa diterima oleh Esteban," lanjutnya.
Granero merupakan produk akademi madrid tapi menghabiskan dua musim di Getafe - pertama sebagai pinjaman - sebelum balik ke Santiago Bernabeu pada 2009.