TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Arsenal berhasil meluluhlantakkan Indonesia Dream Team dengan skor telak 7-0, Minggu (14/7/2013). Salah satu pencetak gol mereka adalah Lukas Podolski. Setelah pertandingan, Podolski membuat pernyataan cukup menarik.
"Sangat luar biasa bisa berada di tengah banyaknya suporter Arsenal di Indonesia. Aku berterima kasih atas sambutan luar biasa itu dan berharap bisa mengunjungi Indonesia lagi tahun depan," tandas striker Timnas Jerman itu.
Meski hanya tampil sekitar 20 menit terakhir, Podolski berhasil membuat pertahanan Indonesia porak-poranda. Kontribusinya terlihat jelas. Suporter Arsenal di Indonesia pun senang melihat sang pemain turun di lapangan.
Sayangnya, ada sedikit kekecewaan ketika dua bintang The Gunners lain, Wojciech Szczesny dan Jack Wilshere tak tampil pada laga tersebut.
Duniasoccer/Redzi