TRIBUNNEWS.COM, PARIS – Hampir pastinya Edinson Cavani hijrah dari Napoli ke Paris Saint Germain menjadi pekerjaan rumah yang berat bagi dua klub London Utara, Arsenal dan Tottenham Hotspur. Ambisi mereka untuk mendapatkan penyerang baru bisa diganjal oleh tim-tim lain.
Edinson Cavani selangkah lagi hijrah ke Paris Saint Germain. Napoli dan PSG dikabarkan sudah sepakat dengan nilai transfer sebesar 55 juta Pounds atas harga El Matador. Cavani pun barus saja melakukan tes medis di PSG sebelum resmi diperkenalkan kepada publik.
Keputusan Cavani hijrah ke Paris tidak hanya meninggalkan pekerjaan rumah yang sangat berat bagi sejumlah klub peminat seperti Real Madrid, Chelsea, dan Manchester City. Kepastian ini membuat klub-klub lain seperti Napoli, Arsenal, dan Tottenham Hotspur turut terseret dalam kesulitan.
Napoli berencana mendatangkan Gonzalo Higuain dari Real Madrid setelah ditinggal Cavani. Ketertarikan Napoli terhadap Higuain membuat Arsenal harus berusaha keras karena mereka sangat serius mendatangkan penyerang asal Argentina itu.
Selain Higuain, Napoli juga mengincar penyerang asal Brasil, Leandro Damiao. Ketertarikan ini membuat Tottenham Hotspur meradang karena sudah sejak lama mereka mengincar pemain Internacional itu.