News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Super Indonesia

Mitra Kukar Siapkan Fisik dan Latihan Konsentrasi‏

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Stefan Hansson

Laporan Wartawan Tribun Kaltim Budhi Hartono

TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA - Tim Naga Mekes, julukan skuad Mitra Kutai Kartanegara sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi tim-tim tamu yakni Arema Indonesia dan Gresik United, lanjutan kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2012/2013, pekan depan.

Pelatih kepala Stefan Hansson memberikan latihan untuk pemulihan stamina dan konsentrasi setiap pemain.

Asisten Pelatih Mitra Kukar Sukardi Kardok mengatakan, awal latihan di bulan puasa Stefan Hansson memberikan porsi latihan sesuai kebutuhan. Misalnya, untuk recoveri stamina pemain tidak terlalu membutuhkan waktu yang cukup memakan waktu lama.

"Kita sudah memulai latihan minggu lalu. Sekarang, pemain diberi libur sehari. Besok kembali lagi latihan. Untuk recovery fisik, antara lain materinya lari sprint 500 meter tiga kali. Itu salah satunya saja," jelas Kardok, Minggu (21/7/2013).

Menurut dia, meski bulan puasa pemain telah menjalani latihan sore hari. Kata dia, menjelang laga menjamu Arema Indonesia, latihan kemungkinan malam hari.

Hal ini untuk menyesuaikan kondisi laga yang digelar malam hari. Untuk mengembalikan kemampuan (skill) dan kualitas setiap pemain, lanjut Kardok, Hansson menilai semua pemain harus kembali mengasah feeling ball. Menurut dia, jika pemain tidak melakukan latihan beberapa hari, maka feeling ball akan menurun.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini