News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Chelsea ke Indonesia

Latihan Tertutup, RD Asah Taktik dan Strategi

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tim Indonesia All Stars melakukan latihan di lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (23/7/2013) malam. Tim yang dilatih Rahmad Darmawan ini akan melakukan laga persahabatan melawan Chelsea pada Kamis (25/7/2013) mendatang di SUGBK. TRIBUNNEWS/HERUDIN

Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Indonesia All Star menjalani sesi latihan tertutup jelang berlaga menghadapi Chelsea di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (25/7/2013) malam.

Pelatih Rahmad Darmawan mengaku, latihan tertutup dilakukan karena tim pelatih ingin kenyamanan di dalam mempersiapkan taktik dan strategi menjelang pertandingan.

Pada sesi latihan di SUGBK, Selasa (23/7/2013) malam, RD, sapaan akrab Rahmad Darmawan menerapkan taktik supaya mudah dipahami para pemain yang mengikuti sesi latihan.

“Kita sudah latihan untuk situasi menghadapi Chelsea. Tadi sudah diberikan taktik dan strategi simpel dengan 4-4-1-1 atau 4-1-4-1,” katanya.

Pelatih 46 tahun itu mengaku, menerapkan taktik terfokus pada ketika pemain kehilangan bola, maka harus membuat suatu organisasi yang disiplin. 

Kemudian, RD melanjutkan, tidak terlalu banyak memberikan ruang kepada pemain lawan dan tidak membuat banyak pelanggaran yang tidak perlu.

“Ketika kehilangan bola, kita buat situasi target passing yang tadi sudah di driil dan itu harus dilakukan. Kalau itu dilakukan kita paling tidak, bisa memperoleh peluang,” tuturnya.

 Pada sesi latihan Selasa malam diikuti sejumlah 21 pemain. Mereka yaitu, Kurnia Meiga Hermansyah, Hasim Kipuw, Rizki Ahmad Sanjaya Pellu, Bayu Gatra Sanggiawan, Egi Melgiansyah, Rasyid Assahid Bakri, Andik Vermansyah, Hendra Adi Bayauw, Syamsir Alam, Agung Supriyanto, Seftia Hadi, Muhamad Roby, Victor Chukwuekezie Igbonefo, Raphael Guillermo Eduardo Maitimo, Ahmad Bustomi, Ferdinand Sinaga, Titus Bonai, Ajisaka, Purwaka Yudhi, Hamka Hamsah, dan Greg Nwokolo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini