News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Super Indonesia

PBR Menang 4-0 di Kandang PSPS

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Indonesia Super Liga

TRIBUNNEWS.COM – Pelita Bandung Raya (PBR) mencukur tuan rumah PSPS Pekanbaru dengan skor 0-4 dalam laga lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2012/2013, Selasa (20/8/2013). Meski bermain di Stadion Kaharudin Nasution, Rumbai, Pekanbaru, tuan rumah yang sudah pasti degradasi tak berdaya meladeni anak asuh Daniel Darko Janackovic.

Di awal permainan, tuan rumah PSPS sempat menyulitkan The Boys Are Back, julukan PBR. Beberapa kali peluang melalui sang striker M Isnaini nyaris membuat Asykar Bertuah, julukan PSPS, nyaris unggul. PBR hanya sesekali memperoleh peluang yaitu lewat Gaston Castano maupun Marwan Sayedeh. Skor 0-0 pun bertahan hingga babak pertama berakhir.

PBR mulai menemukan kelemahan PSPS di babak kedua. Bek Mijo Dadic membawa PBR unggul 1-0 pada Menit 55. Unggul satu gol membuat PBR di atas angin. Buktinya menit 74 Gaston Castano mencatatkan namanya di papan skor pertandingan. PBR pun unggul 2-0. Lima menit kemudian, gantian Marwan Sayedeh membuat PBR melenggang dengan keunggulan 3-0. Gaston Castano pun menutup laga ini dengan skor 4-0. Bomber asal Argentina ini mencetak gol keduanya menit 86.

Pelatih carateker PSPS Pekanbaru, Afrizal tak bisa berkata-kata setelah laga. "Mau apalagi saya katakan. Inilah hasilnya, permasalahan stamina kembali terjadi. PSPS gampang dibobol di babak kedua. Kejadian ini sudah kerap terulang kala PSPS melakoni pertandingan," ujar Afrizal seperti dilansir ligaindonesia.co.id.

Sementara pembesut PBR Daniel Darko Janackovic mengaku, skuadnya mendapatkan kesulitan dari tuan rumah di babak pertama. "PSPS sudah terbiasa dengan cuaca panas dan lapangan, makanya babak pertama mereka membuat kesulitan bagi kami," beber Darko.

Berkat kemenangan ini, Gaston Castano dkk tetap berada di posisi 16 dengan mengoleksi 29 poin dari 29 berlaga. Sementara PSPS tetap di posisi buncit alias 18 LSI sambil meraih 17 angka dari 30 kali berlaga.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini