News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Preview Arsenal vs Fenerbahce

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM - Arsene Wenger, pelatih Arsenal, menghadapi tekanan besar menjelang laga play-off Liga Champion yang akan dijalani The Gunners di kandang Fenerbahce, Stadion Sukru Saracoglu, Istanbul, Turki, Kamis (22/08/2013) dini hari.

Di luar persoalan tuntutan dari fans dan kekalahan 1-3 pada laga pertama Liga Inggris melawan Aston Villa, Wenger dihadapkan pada masalah pilihan pemain.

Beberapa pemain andalan pelatih asal Prancis itu, Alex Oxlade-Chamberlain dan Kieran Gibbs, kemungkinan besar tak bisa bermain lantaran cedera.

Untunglah, beberapa pemain inti lainnya, seperti Olivier Giroud, Theo Walcott, Jack Wilshere, dan Bacary Sagna, serta pemain baru dari Auxerre, Yaya Sanogo, dalam kondisi fit.

Bagi Wenger, laga play-off di Turki itu menjadi uji penting akan kemampuan skuad Arsenal musim ini. Serta memastikan tim itu mampu bersaing dalam kompetisi Liga Inggris dan Eropa.

Fenerbahce di sisi lain bukanlah tim yang mudah diatasi. Juara Liga Turki musim lalu itu kini makin berkembang. Menghadapi Arsenal di hadapan publik sendiri, pasukan Ersun Yanal itu penuh percaya diri.

"Kami Fenerbahce bukan tim yang sama dari yang musim lalu, begitu pula Arsenal. Mereka punya banyak pemain bagus di barisan penyerang, tapi memiliki kelemahan di pertahanan," ujar bek Fenerbahce, Hasan Ali Kaldirim.

Kaldirim mengakui, laga melawan Arsenal akan berat. Meski begitu, mereka yakin mampu mengatasi The Gunners.

"Arsenal dikabarkan sedang dalam kondisi krisis, tapi bukan berarti mereka tim yang lemah. Kami akan berusaha mengambil setiap peluang untuk menang," ujar Raul Meireles, gelandang Fenerbahce yang pernah bermain untuk Liverpool dan Chelsea.

Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini