TRIBUNNEWS.COM - Sunderland bakal segera punya pelatih baru untuk menggantikan Paolo Di Canio yang dipecat September lalu.
Nama Gus Poyet, mantan pelatih Brighton, disebut-sebut sebagai kandidat terkuat.
Sky Sports melaporkan, Ellis Short, pemilik Sunderland telah meminta Roberto De Fanti, Direktur Olah Raga tim berjuluk The Blakc Cats itu untuk mendekati Poyet secara khusus.
"Kami harus membuat keputusan sangat penting sekarang. Satu-satunya pertimbangan itu adalah demi kebaikan klub. Penunjukkan pengganti pelatih menjadi prioritas kami," ujar Short, akhir pekan lalu.
Di Canio dipecat dari posisinya sebagai pelatih setelah performa buruk Sunderland di awal musim ini. Kevin Ball, pelatih tim yunior ditunjuk sebagai pelatih sementara selama klub belum memilih pelatih kepala baru.
Poyet yang kehilangan posisi pelatih Brighton musim lalu menjadi salah satu kandidat favorit. Dia sebenarnya sudah ditawari menjadi pelatih Sunderland musim lalu tapi dia masih terikat kontrak dengan Brighton. Sunderland akhirnya menunjuk Di Canio.
Short sebenarnya punya beberapa kandidat untuk menggantikan Di Canio. Di antaranya mantan pelatih Chelsea Roberto Di Matteo, Tony Pulis dan Gianfranco Zola.
Sunderland kini di posisi paling bawah klasemen Liga Inggris. Siapapun pelatihnya, bakal menghadapi tantangan besar, mengelola tim dengan pemain-pemain baru dan memastikan tim bertahan di Premier League.
Selengkapnya baca edisi cetak Berita Kota Super Ball, Selasa (8/10/2013)