TRIBUNNEWS.COM, MILAN - Kapten Inter Milan, Javier Zanetti telah pulih dari cedera. Legiun asal Argentina itu mengaku siap bermain di posisi apapun sesuai instruksi pelatih Walter Mazzarri.
April lalu menjadi masa kelam bagi Zanetti. Pemain yang kini telah menginjak usia 40 tahun tersebut terkapat akibat cedera Achilles.
Meski belum tentu dimainkan sebagai starter, nama Zanetti masuk dalam skuad I Nerazzurri untuk menjamu Livorno dalam lanjutan Serie-A giornata ke-11, Sabtu (9/11/2013).
"Aku dan pelatih belum membicarakan posisiku. Tim tampil sangat baik dan butuh waktu bagiku untuk kembali ke puncak performa," beber Zanetti, dikutip dari Football Italia .
Musim panas lalu, Zanetti memperpanjang kontrak bersama Inter dengan durasi satu tahun. Dia menegaskan komitmennya untuk terus memberi yang terbaik bagi klub yang telah dibelanya sejak 1995 silam.
"Anda tahu keinginanku adalah tetap terikat dengan keluarga besar ini. Aku berharap bisa berguna untuk tim saat berada di lapangan," tandasnya.
Duniasoccer/Yosua