News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Roni Esar Feliks Beroperay Ingin Bermain di Luar Papua

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Timnas Indonesia U-23, Roni Esar Feliks Beroperay (kiri) berebut bola dengan pemain Papua Nugini, Sengum Maximilion pada pertandingan MNC Cup 2013 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (22/11/2013) malam. Indonesia menang telak 6-0. KOMPAS IMAGES/KRISTIANTO PURNOMO

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pesepakbola kelahiran Papua, Roni Esar Feliks Beroperay, mempunyai keinginan bermain di luar Papua.

“Saya ingin bermain di luar Papua. Saya mau menambah pengalaman dan jam terbang bermain,” ujar pria berusia 21 tahun itu.

Di kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2012-13, Roni bermain di klub Persiram Raja Ampat.

Kontrak dia di klub berjuluk Dewa Laut telah berakhir, saat ini dia tengah menunggu tawaran dari klub yang tertarik memboyongnya.

“Saya belum bisa memastikan masa depan seperti apa. Di Persiram sudah habis kontrak. Untuk saat ini belum ada klub. Saya fokus membela timnas U-23,” kata Roni.

Pelatih timnas U-23, Rahmad Darmawan telah mendaftarkan Roni Esar Feliks Beroperay sebagai salah satu pemain yang akan memperkuat skuat ‘Garuda Muda’ di SEA Games XXVII di Myanmar pada Desember mendatang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini