Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Wakil Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mahmud Mattalitti, mengucapkan turut berbelasungkawa atas meninggalnya pesepakbola asal Kamerun, Solomon Begondo.
Pesepakbola berusia 27 tahun itu meninggal, karena menderita sakit di bagian perut. Dia tidak mempunyai biaya untuk berobat.
Manajemen klub Persipro Probolinggo tempat dia bermain di kompetisi Divisi Utama PT LPIS musim 2012-13 sepeserpun selama satu musim kompetisi, hanya mendapatkan sebesar 15 persen dari nilai kontrak yang disepakati.
“PSSI ikut berduka yang dalam. Kami akan melakukan pendalaman ke Persipro Probolinggo,” kata La Nyalla dalam pesan singkat yang diterima wartawan, Minggu (1/12/2013).
Pesepakbola asal Kamerun, Solomon Begondo meninggal dunia pada Jumat (29/11/2013) pagi. Sampai Minggu (1/12/2013) pagi sekitar pukul 10.00 WIB, jenazah masih berada di ruang jenazah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tangerang.
“Sekarang yang terpenting jenazah almarhum segera diurus termasuk kepulangannya,” tuturnya.