TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Berstatus pemain baru, Djibril Coulibaly tak bisa langsung menyatu dengan Persib Bandung. Pasalnya, tak lama setelah datang, dia harus menginap di rumah sakit selama enam hari karena sakit demam berdarah. Dengan alasan harus menjalani masa pemulihan, dia pun tak dibawa ke Ciamis, untuk mengikuti training center (TC) dan uji coba.
Alhasil, dia tak terlibat dalam uji coba melawan Persikab Kabupaten Bandung (6-0) dan PSGC Ciamis dengan skor imbang 2-2. Bukan hanya itu, dia juga absen kala Maung Bandung mengalahkan DC United 2-1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (6/12) lalu.
Hingga kini, dia pun merasa belum kembali dalam kondisi 100 persen. Apalagi dia sempat cedera pada sesi latihan Kamis (5/12) lalu.
"Saat ini kondisi saya masih 70 persen. Mudah-mudahan pada saat ke Jatim nanti kondisi saya bisa 100 persen," ucap Coulibaly setelah uji coba melawan tim Porda Purwakarta, Kamis (12/12).(set/tribun jabar)