Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Ketua Badan Tim Nasional (BTN), La Nyalla Mahmud Mattalitti bertanggungjawab atas kegagalan Timnas Indonesia U-23 meraih medali emas cabang olahraga sepak bola di SEA Games XXVII/2013 di Myanmar.
Timnas Indonesia U-23 menderita kekalahan 0-1 dari Thailand U-23 di pertandingan final di Zeyar Thiri Stadium, Naypyitaw pada Sabtu (21/12/2013). Gol semata wayang Negeri Gajah Putih dicetak oleh Sarawut Masuk pada menit ke-22.
“Semuanya tidak usah disesalkan, anak-anak sudah berjuang maksimal. Kita mengakui lawan lebih baik, saya rasa kita bersyukur bisa masuk ke final,” ujar La Nyalla setelah menyaksikan acara nonton bareng PSSI di pintu merah area komplek Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu.
“Tim ini lebih baik dari 2011. Pada 2013 kita sebagai tamu masih bisa bertahan di posisi runner up. Ini menjadi pelajaran dan kita anggap itu positif. Kalau mau disalahkan salahkan saya, saya bertanggung jawab. Mudah-mudahan akan datang bisa meraih medali emas,”.
Kegagalan di SEA Games 2013 membuat Timnas Indonesia telah 22 tahun tidak meraih medali emas. Di SEA Games 2011 Jakarta-Palembang, Indonesia hanya meraih medali perak setelah takluk dari Malaysia melalui tendangan adu penalti 1-1 (3-4).