TRIBUNNEWS.COM, MILAN - Kasak-kusuk mengenai peminjaman youngster AC Milan, M'Baye Niang, ke klub lain ternyata benar adanya. Dia kini resmi dipinjamkan ke Montpellier.
Niang disinyalir akan memperkuat tim asal Prancis tersebut hingga akhir musim. Mengenai hal ini, sang pemain belia mengaku tak menyesal.
"Aku sama sekali tak punya penyesalan bergabung dengan Milan. Ambisiku adalah ingin kembali ke Milan secepat mungkin dengan menjadi lebih kuat," tutur Niang kepada Milanello.
"Tentu aku senang bisa membela Montpellier. Sebelumnya, aku juga sempat mendapat tawaran dari Marseille dan Lyon," lanjut pemain berusia 19 tahun tersebut.
Sejak diboyong dari Caen pada 2012 lalu, Niang hanya baru mencetak satu gol saat berkostum Milan. Itu pun saat berpentas di Coppa Italia.
Peminjaman ini diharapkan bisa menambah pengalaman Niang. Pelatih Milan, Massimiliano Allegri, juga yakin bahwa dipinjamkannya sang pemain ke Montpellier akan sangat bermanfaat.
Duniasoccer/Keke