TRIBUNNEWS.COM, MILAN - Fredy Guarin akhirnya angkat bicara mengenai statusnya di Inter Milan.
Untuk diketahui, Guarin gagal bergabung ke Juventus beberapa waktu lalu dan hingga kini belum kembali bergabung dengan skuat Inter.
Seusai kegagalan transfer ke Juventus, Guarin kerap menerima teror dan kecaman dari pihak fans. Karenanya, Guarin ingin meluruskan fakta sebenarnya.
Dalam akun Twitter pribadinya, Guarin mengungkapkan kekecewaannya terhadap manajemen Inter. Pemain asal Kolombia ini mengaku heran, terhadap keputusan Inter yang ingin melepasnya di Januari ini.
"Inter, mengapa kalian ingin menjualku di saat aku tak pernah meminta itu karena aku merasa nyaman di Inter. Kini aku meminta kejelasan dari pihak klub untukku, agenku, dan juga kepada fans," tulis Guarin dalam Twitter pribadinya.
"Jika aku harus pergi, fans Inter akan selalu berada di hatiku karena bersama Inter aku mewujudkan mimpi-mimpi dan selalu mendapatkan apresiasi serta perhatian. Tetapi jika aku dipertahankan, aku akan mengerahkan seluruh tenaga untuk tetap memberikan kemenangan bagi Inter," lanjut dia. (Jerry)