TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Banyak pihak lebih menjagokan Barcelona bisa menang pada perjumpaan dengan Manchester City di babak 16-besar Liga Champions. Meski begitu, striker Man. City, Alvaro Negredo, tak mau kehilangan optimisme.
Negredo sadar, Barcelona akan menyandang status unggulan pada pertemuan kedua tim. Sang striker pun mengetahui betul seberapa besar kekuatan calon lawannya itu.
"Menengok sejarah, dari jumlah gelar yang dimiliki, Barcelona jelas favorit. Benar bahwa mereka tak lebih baik dibanding beberapa tahun lalu, tapi Barca tetap Barca, dan Anda harus selalu waspada," bilang Negredo.
Mantan striker Sevilla itu pun yakin, jika penampilan terbaik bisa disajikan, peluang Man. City pun cukup besar.
"Kami punya skuad bagus, berkualitas, dan segalanya bisa terjadi jika kami melakukan dengan baik," pungkas Negredo.
Duniasoccer/irawan