News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Super Indonesia

Sartono Anwar, Guru Indra Sjafri

Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sartono Anwar

Laporan Reporter Tribun Jogja, Ikrob Didik Irawan

TRIBUNNEWS.COM, YOGYA - Bagi pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, laga uji coba melawan PSS Sleman, Senin (2/2/2014) lalu punya kesan tersendiri. Sebab, ia menghadapi para pemain yang diasuh oleh salah satu pelatih paling senior di Indonesia, Sartono Anwar.

Meski tim Garuda Jaya yang diasuhnya menang 3-1 atas Elang Jawa (Elja), Indra tetap merendah di hadapan Sartono.

"Beliau ini Mas (kakak) saya," kata Indra sebelum sesi jumpa pers dimulai saat pertandingan PSS Sleman vs Timnas U-19 di stadion Maguwoharjo.

Tak hanya seperti kakak sendiri, sosok Sartono yang sudah menangani berbagai klub besar di Tanah Air juga dianggap Indra sebagai guru. Dari pelatih berusia 66 tahun itu lah Indra banyak belajar menimba ilmu sepak bola.

"Mas Sartono ini juga sudah seperti guru saya sendiri. Dari beliau saya belajar banyak tentang ilmu kepelatihan," ujar Indra lagi.

Tak hanya sampai di situ, Sartono Anwar pula lah yang mendorong dan membantu Indra Sjafri untuk mendapatkan lisensi kepelatihan. Dorongan itu akhirnya membuahkan hasil karena Indra sukses menukangi Timnas U-19.

"Mas Sartono ini juga orang yang sangat berjasa bagi saya dalam mendapatkan lisensi (pelatih)," kata Indra lagi memuji Sartono yang ada di sampingnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini